Simpang Susun Semanggi Perlu Tambahan Rambu

Rabu, 02 Agustus 2017 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Andry 1922

Rambu di Simpang Susun Semanggi Perlu Ditambah

(Foto: Reza Hapiz)

Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta hingga kini tengah mengevaluasi lalu lintas di Simpang Susun Semanggi pasca diuji coba (open traffic) pada 28 Juli 2017 lalu.

Kemarin dari Ditlantas Polda juga memberikan saran soal ini. Saya minta mereka buat surat supaya bisa kita sampaikan ke Dinas Bina Marga

Berdasarkan hasil evaluasi sementara, masih diperlukan penambahan rambu-rambu lalu lintas di jalan layang yang memililki lengkungan terpanjang di Indonesia ini.

Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta, Andri Yansyah mengatakan, pihaknya telah berkoordinasi dengan Ditlantas Polda Metro Jaya terkait evaluasi lalu lintas di kawasan Semanggi. Dari hasil evaluasi di lapangan, ada beberapa rambu yang perlu dipasang di Simpang Susun Semanggi untuk membantu pengendara.

"Kemarin dari Ditlantas Polda juga memberikan saran soal ini. Saya minta mereka buat surat supaya bisa kita sampaikan ke Dinas Bina Marga," ujarnya, Rabu (2/8).

Disampaikan Andri, akibat kurangnya rambu, banyak pengendara yang menjadi ragu saat ingin melalui Simpang Susun Semanggi. 

"Kemarin sempat kita berlakukan buka tutup. Itu karena banyak masyarakat salah jalan. Intinya rambu-rambu di lokasi harus disempurnakan," katanya.

Ia menjelaskan, penambahan rambu-rambu di Simpang Susun Semanggi masih menjadi kewenangan dari pihak kontraktor.

"Kalau rambu di luar Simpang Susun Semanggi baru kewenangan kita," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Senin Perdana Simpang Susun Semanggi Urai 20 Persen Kemacetan

Kemacetan di Kawasan Semanggi Berkurang 20 Persen

Senin, 31 Juli 2017 2672

Dishub Optimis Simpang Susun Semanggi Efektif Urai Kemacetan

Simpang Susun Semanggi Pangkas Waktu Tempuh Kendaraan

Sabtu, 29 Juli 2017 3586

Simpang Susun Semanggi Resmi Diujicoba

Simpang Susun Semanggi Resmi Diuji Coba

Jumat, 28 Juli 2017 2155

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468502

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307237

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285052

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283951

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282629

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks