Senin, 10 Juli 2017 Reporter: Suparni Editor: Andry 2567
(Foto: Suparni)
Pembangunan lima Ruang Publik Terpadu Ramah (RPTRA) di wilayah Kepulauan Seribu
dipastikan sudah bisa dimulai pekan depan.Pekan depan sudah bisa dimulai pengerjaan fisiknya
"Sudah survei lokasi dan sedang dalam tahap persiapan lapangan serta materialnya," ujar Romel Pasaribu, Kepala Suku Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman Kepulauan Seribu, Senin (10/7).
Ia menyebutkan, lima RPTRA yang dalam waktu dekat siap dibangun ini masing-masing tersebar di RT 07/03 Pulau Panggang seluas 2.000 meter persegi, RW 04 Pulau Kelapa seluas 2.000 meter persegi, Pulau Tidung seluas 2.000 meter persegi, RW 02 Pulau Harapan seluas 1.500 meter persegi dan RW 03 Pulau Lancang seluas 1.500 meter persegi.
"Pekan depan sudah bisa dimulai pengerjaan fisiknya," tandasnya.