Senin, 10 Juli 2017 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Rio Sandiputra 1957
(Foto: Wuri Setyaningsih)
Pihak Kecamatan Kebayoran Lama, Jakarta Selatan melakukan pemanfaatan lahan di bawah fly over Jalan Raya Kebayoran Lama. Lahan seluas 50 meter persegi tersebut merupakan bekas pol polisi yang telah direlokasi.
"Lahan 50 meter persegi. Dari pada buat dagang PKL kita tanamin saja pohon, biar tambah hijau dan indah," ujar Sayid Ali, Camat Kebayoran Lama, Senin (10/7).
Sayid mengatakan, tanaman hias dipilih agar lahan yang berdekatan dengan Pasar Kebayoran Lama itu bisa memperindah kawasan
. Ada 15 pohon pucuk merah dan juga rumput gajah untuk penghijauan tanahnya."Semua ini untuk menambah estetika, biar terlihat rapi, tertata dan bersih," tandasnya.