DPRD DKI Agendakan Kunker ke Probolinggo dan Batam

Rabu, 05 Juli 2017 Reporter: Oki Akbar Editor: Andry 1404

DPRD akan Pertajam Analisa Revitalisasi Muara Angke

(Foto: doc)

Panitia Khusus (Pansus) Penataan Pelabuhan Muara Angke Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta berencana menggelar kunjungan kerja (kunker) ke Pelabuhan New Tanjung Tembaga Probolinggo, Jawa Timur dan Pelabuhan Wisata di Kota Batam.

Untuk di Probolinggo kita akan melihat langsung bagaimana penataan pelabuhan di sana seperti apa

Kunker dilakukan untuk mempelajari penataan pelabuhan di kedua daerah tersebut. Diharapkan, hasil dari kunker ini bisa diadopsi dalam program revitalisasi Pelabuhan Muara Angke, Penjaringan, Jakarta Utara.

"Untuk di Probolinggo kita akan melihat langsung bagaimana penataan pelabuhan di sana seperti apa," ujar Syarifuddin, Anggota Pansus Penataan Muara Angke DPRD DKI Jakarta, Rabu (5/7).

Syarifuddin melanjutkan, hal yang sama juga dilakukan di Pelabuhan Wisata di Kota Batam. Pelabuhan di kota tersebut dinilai juga patut dicontoh karena rekam jejaknya sebagai pelabuhan multi nasional.

"Jadi  bisa kita contoh pengelolaan pemisahan kapal wisata dengan kapal masyarakat," katanya.

Anggota Pansus Penataan Muara Angke DPRD DKI Jakarta lainnya, Prabowo Soenirman menambahkan, rencana kunker ke dua daerah tersebut juga untuk mempelajari pembangunan tanggul penahan rob.

"Karena permasalahan pertama di sana itu adalah banjir rob. Selesaikan dulu masalah tersebut. Itu yang utama," tandasnya.

BERITA TERKAIT
PMKS di Jakut Menurun 30 Persen

Bappeda Identifikasi Dua Masalah di Muara Angke

Rabu, 14 Juni 2017 2436

Muara Angke Ditarget Menjadi Pelabuhan Ikan Terbesar se-Asia

Muara Angke Diproyeksikan Jadi Pelabuhan Ikan Terbesar se-Asia

Selasa, 06 Juni 2017 2974

Dewan Minta Pembangunan Tanggul Muara Angke Dilaksanakan Dinas SDA

Dewan Minta Pembangunan Tanggul Muara Angke Ditangani Dinas SDA

Kamis, 15 Juni 2017 1606

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469054

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307888

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284373

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260995

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196619

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks