Dishub Siapkan 563 Bus Tambahan Angkutan Lebaran

Kamis, 15 Juni 2017 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Andry 1900

Dishub Siapkan Bus Tambahan untuk Arus Mudik

(Foto: doc)

Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta menyiapkan 563 unit bus tambahan yang akan digunakan untuk angkutan lebaran selama arus mudik tahun ini.

Kami siapkan bus tambahan. Apabila ada lonjakan penumpang akan langsung kami kerahkan

Kepala Dishub DKI Jakarta, Andri Yansyah mengatakan, 563 unit tambahan angkutan lebaran ini terdiri dari 250 bus kota dan 313 bus pariwisata.

"Kami siapkan bus tambahan. Apabila ada lonjakan penumpang akan langsung kami kerahkan," ujarnya di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (15/6).

Andri melanjutkan, di luar bus tambahan, pihaknya juga telah menyiapkan 3.111 armada bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP). Bila ditotal, jumlah angkutan lebaran yang disiapkan tahun ini 3.674 unit.

"Jadi total bus yang kami siapkan untuk angkutan lebaran sebanyak 3.674 bus," ucapnya.

Menurut Andri, jumlah angkutan lebaran yang disiapkan tahun ini lebih banyak dari tahun sebelumnya. Mengingat, tren jumlah penumpang setiap tahun terus meningkat.

"Kami siapkan bus tambahan karena trennya meningkat terus," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Bus Tak Laik Saat Arus Mudik Akan Dikandangkan

Bus tak Laik Jalan Saat Arus Mudik akan Dikandangkan

Kamis, 15 Juni 2017 2507

 222 Armada Jalani Ramp Check di Terminal Terpadu Pulogebang

222 Bus AKAP Uji Kelaikan di Terminal Pulogebang

Rabu, 14 Juni 2017 1885

Plt Gubernur Pimpin Apel Kesiapan Arus Mudik dan Arus Balik Lebaran 2017

Pemprov DKI Gelar Apel Kesiapan Arus Mudik dan Balik Lebaran

Rabu, 14 Juni 2017 2006

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469050

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307872

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284371

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260994

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196618

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks