Anggota DPRD Kota Cimahi Kunker ke DPRD DKI

Selasa, 02 Mei 2017 Reporter: Folmer Editor: Budhy Tristanto 1292

 Prasetio Terima Kunjungan DPRD Kota Cimahi

(Foto: Folmer)

Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta, Prasetio Edi Marsudi, menerima kunjungan pimpinan dan anggota Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda)  DPRD Kota Cimahi, Jawa Barat.

Dewan harus fokus apa saja yang dibutuhkan di dalam raperda yang disusun,

Ketua DPRD Kota Cimahi, Achmad Gunawan mengatakan, kunjungan kerja (kunker) digelar bertujuan mendapatkan masukan dari Bapemperda DKI terkait penyusunan rancangan peraturan daerah yang menjadi usulan dari legislatif. 

"Bapemperda DPRD Kota Cimahi saat ini sedang menggodok dua raperda yang menjadi usulan dewan," ujarnya, Selasa (2/5). 

Ia mengatakan, kedua usulan raperda semula merupakan usulan eksekutif, namun DPRD Kota Cimahi mengambil alih menjadi usulan legislatif. 

"Di dalam penyusunan kedua raperda, DPRD Kota Cimahi juga melibatkan sejumlah narasumber dan pakar," katanya. 

Menjawab hal tersebut, Ketua DPRD DKI Jakarta, Prasetio Edi Marsudi menjelaskan, dalam pengusulan raperda pihaknya selalu melibatkan peran pemerintah daerah. 

"Alhasil, raperda yang diusulkan oleh legislatif nantinya bisa disosialisasikan dan bermanfaat bagi masyarakat. Terlebih bicara soal kesehatan dan pendidikan, juga merupakan tanggung jawab pemerintah. Dewan harus fokus apa saja yang dibutuhkan di dalam raperda yang disusun," tandasnya.  

BERITA TERKAIT
Dewan Minta Database Menyeluruh Raperda Perindustrian

Dewan Minta Database Menyeluruh Raperda Perindustrian

Kamis, 27 April 2017 1985

Bapemperda DPRD DKI Gelar Seminar Raperda Perindustrian

Bapemperda DPRD DKI Gelar Seminar Raperda Perindustrian

Selasa, 25 April 2017 3667

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469058

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307905

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284376

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261000

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196622

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks