Senin, 01 Mei 2017 Reporter: Nurito Editor: Rio Sandiputra 1589
(Foto: Nurito)
Sekitar 1.500 buruh memperingati Hari Buruh Internasional atau May Day dengan kegiatan bakti sosial di halaman Kantor Wali Kota Jakarta Timur.
Ketua Pelaksana May Day Jakarta Timur, Haris Subandi mengatakan kegiatan ini diisi mulai dari santunan anak yatim, gerak jalan, bazar dan pengobatan gratis serta donor darah. Bahkan agar lebih meriah, kegiatan diselingi dengan panggung hiburan dan doorprize.
"Kami memberikan apresiasi pada wali kota yang telah memberikan tempat dan kesempatan untuk kegiatan May Day
," ujar Haris, Senin (1/5).Wali Kota Jakarta Timur, Bambang Musyawardana, memberikan apresiasi pada buruh di wilayahnya. Diharapkan ke depan dapat rutin dilakukan setiap tahunnya.
Sementara, Kasudin Tenaga Kerja dan Transmigrasi Jakarta Timur, Atok Baroni Hidayat mengatakan, kegiatan May Day ini berkat adanya sinergi pemerintah, pengusaha dan elmen buruh.
"Dengan adanya perayaan May Day seperti ini maka silaturahmi berjalan dengan baik," tandasnya.