Normalisasi Kali Sekretaris Rampung Satu Bulan

Selasa, 19 Agustus 2014 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Lopi Kasim 4979

keruk kali sekertaris bjcom

(Foto: doc)

Upaya meminimalisir banjir dan genangan yang disebabkan kelebihan daya tampung Kali Sekretaris, dilakukan Suku Dinas Pekerjaan Umum (PU) Jakarta Barat dengan melakukan normalisasi Kali Sekretaris yang melintas di wilayah Kelurahan Duri Kepa dan Kedoya Utara, Kecamatan Kebon Jeruk. Diperkirakan, pengerjaan akan memakan waktu satu bulan ke depan

Pengerukan dan pengurasan tersebut sebagai upaya untuk mengantisipasi terjadinya genangan saat musim hujan hingga dapat meminimalisir banjir atau genangan di Jakarta Barat

Kasudin PU Tata Air Jakarta Barat, Pamudji mengatakan, pengerukan Kali Sekretaris sepanjang satu kilometer dan lebar 10 meter dilakukan dengan menggunakan alat berat jenis backhoe.

“Kali tersebut sudah lama tidak dikeruk sehingga terjadi pendangkalan yang berdampak pada berkurangnya daya tampung air. Kiranya, dengan dikeruknya kali daya tampung air akan bertambah hingga dapat mengurangi genangan yang kerap terjadi di seputar wilayah tersebut,” ujar Pamudji, Selasa (19/8).

Rencananya, pengerukan Kali Sekretaris akan dilakukan hingga mencapai kedalaman sekitar dua meter. Saat ini, pengerukan dilakukan dengan menempatkan alat berat di pinggiran kali. Namun, untuk lokasi yang pinggirannya ada pemukiman akan dilaksanakan dengan mengerahkan alat berat berupa, ponton excavator swamp.

“Kemungkinan pengerukan memerlukan waktu sekitar sebulan lebih,” ucap Pamudji.

Selain mengeruk Kali Sekretaris, kata Pamudji, pihaknya juga melakukan pengerukan beberapa saluran, seperti saluran air di Jl Kembang Kerep, Kembang Abadi, Saluran PHB Kampung Salo, Jelambar Raya, Basoka di Kavling Hankam, H Sarimun dan lain-lain.

“Pengerukan dan pengurasan tersebut sebagai upaya untuk mengantisipasi terjadinya genangan saat musim hujan hingga dapat meminimalisir banjir atau genangan di Jakarta Barat,” tutur Pamudji.

Haryadi (48), warga RW 06, Kelurahan Duri Kepa, Kebon Jeruk, menyambut positif langkah Sudin PU Tata Air mengeruk Kali Sekretaris. Pasalnya, sudah belasan tahun kali tidak dikeruk sehingga lumpurnya tebal dan membuat air cepat meluap ke pemukiman.

“Sudah seharusnya kali tersebut dikeruk. Kiranya, pasca pengerukan dapat mengurangi banjir di wilayah kami dan sekitarnya,” harap Haryadi.

BERITA TERKAIT
Dokumen Tak Lengkap, 875 Paket Kegiatan Dikembalikan

875 Paket Kegiatan SKPD Tak Penuhi Syarat

Jumat, 18 Juli 2014 4159

warga tolak normalisasi ciliwung

Proyek Normalisasi Kali Ciliwung Diprotes Warga

Kamis, 22 Mei 2014 6385

Endapan Sampah jadi Penyebab Kali di Jakbar Mengalami Pendangkalan

Warga Minta Normalisasi Kali Gubuk Genteng

Senin, 05 Mei 2014 4561

kali_cipinang_dikeruk_nurito.jpg

Kali Cipinang Dinormalisasi

Rabu, 19 Februari 2014 4693

banjir_jatinegara_ade.jpg

Kelurahan Jatinegara Kaum Rawan Banjir

Kamis, 27 Maret 2014 4121

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282630

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks