Pemprov DKI Diminta Jaga Suplai Pangan Jelang Ramadhan

Jumat, 31 Maret 2017 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Andry 3807

Pemprov DKI Diminta Jaga Suplai Pangan Jelang Ramadan

(Foto: Reza Hapiz)

Komisi B Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI meminta Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta menjaga suplai pangan di Ibukota menjelang Ramadan. Langkah tersebut perlu dilakukan agar tidak ada lagi lonjakan harga pangan yang membebani warga.

Harus diperhatikan stok pangan. Selain itu juga perlu jaga suplai pangan jelang Ramadhan

Anggota Komisi B DPRD DKI Jakarta, Tanadanan Daulay mengatakan, hal yang perlu diperhatikan saat ini adalah stok pangan menjelang Ramadan. Termasuk menjaga suplai dari daerah produsen.

"Harus diperhatikan stok pangan. Selain itu juga perlu dijaga suplai pangan jelang Ramadan," katanya, Jumat (31/3).

Ia menyebutkan, beberapa komoditi pangan yang perlu dijaga stoknya seperti beras, gula, minyak goreng, daging ayam dan sapi. Mengingat, memasuki Ramadan, permintaan komoditi tersebut umumnya akan meningkat.

"Kalau tepat waktu dan tepat mutu, harga pasti stabil. Tidak ada gejolak. Itu yang harus dijaga, jangan sampai barang tidak ada," ujarnya.

Tanadanan juga mengingatkan Pemprov DKI untuk memaksimalkan kinerja Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) yang bergerak di bidang pangan. Ketiga BUMD tersebut masing-masing PD Pasar Jaya, PD Dharma Jaya dan PT Food Station Tjipinang Jaya.

BERITA TERKAIT
Pemprov Lampung Siap Suplai Kebutuhan Pangan Ibukota

Pemprov Lampung Siap Suplai Kebutuhan Pangan Ibukota

Senin, 07 Desember 2015 2489

Info Pangan Jakarta, solusi ketahui harga pangan DKI Jakarta

Stok Pangan di Jakarta Aman Selama Ramadan

Jumat, 17 Maret 2017 6476

Dewan Bakal Cek Kesiapan Stok Pangan Jelang Ramadhan

Dewan Bakal Cek Kesiapan Stok Pangan Jelang Ramadan

Senin, 13 Maret 2017 4560

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469035

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307794

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284354

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260978

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196600

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks