Bank Sampah Kampung Rambutan Produksi 800 Kilogram Kompos

Rabu, 15 Maret 2017 Reporter: Nurito Editor: Andry 4915

Bank Sampah Terminal Kampung Rambutan Produksi 800 Kilogram Kompos

(Foto: Nurito)

Meski baru beroperasi tiga bulan, Bank Sampah Terminal Kampung Rambutan, Jakarta Timur sudah mampu menghasilkan sedikitnya 800 kilogram kompos setiap bulan.

Setiap harinya, bank sampah bisa menghasilkan 30 kilogram sampah non organik dan dijual untuk biaya operasional

Tidak hanya itu, bank sampah ini setiap harinya juga mengumpulkan 30 kilogram sampah non organik dan menjualnya dengan nilai tinggi.

Kepala Terminal Dalam Kota Kampung Rambutan, Thofik Winanto mengatakan, semula bank sampah yang dibangun sejak 2015 lalu ini dikelola pihak Suku Dinas Lingkungan Hidup Jakarta Timur.

"Per Januari tahun ini bank sampah ini kita yang kelola. Setiap harinya, bank sampah bisa menghasilkan 30 kilogram sampah non organik dan dijual untuk biaya operasional," katanya, Rabu (15/3).

Ia menuturkan, sampah organik di bank sampah ini dijual ke pengepul dengan harga Rp 2.000-7.000 per kilogram. Sementara kompos yang dihasilan dari bank sampah setiap bulannya mencapai antara 40-800 kilogram.

"Kompos tidak kita jual tapi kita bagikan ke warga untuk pupuk tanaman," ujarnya.

Lurah Kampung Rambutan, Dwi Widiastuti menambahkan, pihaknya akan ikut membantu memasarkan kompos yang diproduksi dari bank sampah ini dengan menggandeng sejumlah pedagang tanaman hias.

"Masyarakat bisa belajar membuat kompos atau bahkan kerja sama mengolah sampah non organik agar bisa dijual," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Bank Sampah di Kelapa Gading Barat Butuh Gerobak Motor

Bank Sampah di Kelapa Gading Barat Butuh Gerobak Motor

Senin, 13 Maret 2017 5455

Jakbar Miliki 96 Bank Sampah

Senin, 27 Februari 2017 1360

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469050

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307877

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284371

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260995

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196619

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks