Pembahasan Revisi Perda Perpasaran Dimulai Februari

Senin, 23 Januari 2017 Reporter: Folmer Editor: Andry 3322

Balgda DPRD DKi Bahas Revisi Perda Perpasaran Februari 2017

(Foto: Reza Hapiz)

Pembahasan revisi Peraturan Daerah (Perda) tentang Perpasaran di DKI Jakarta ditargetkan akan dimulai pertengahan Februari 2017 mendatang

Eksekutif meminta waktu perbaikan revisi yang ditargetkan rampung pertengahan bulan Februari

Kesepakatan pembahasan revisi perda tersebut diputuskan dalam rapat Badan Legislasi Daerah (Balegda) DPRD DKI Jakarta yang digelar hari ini.

Ketua Balegda DPRD DKI Jakarta, M Taufik mengatakan, dari hasil rapat bersama eksekutif, disepakati pembahasan revisi Perda tentang Perpasaran dimulai setelah perbaikan draf disampaikan ke dewan. 

"Eksekutif meminta waktu perbaikan revisi yang ditargetkan rampung pertengahan bulan Februari," katanya, Senin (23/1).

Sementara itu Kepala Biro Perekonomian DKI Jakarta, Sri Haryati menjelaskan, revisi perda ini diusulkan karena banyaknya peraturan dari pemerintah pusat yang perlu disesuaikan.

"Penarikan draf untuk penyesuaian peraturan dari pemerintah pusat. Tapi tidak merubah naskah akademis yang telah disusun," ujarnya. 

Ia mengungkapkan, hasil perubahan draf raperda perpasaran nantinya tidak akan bertentangan dengan naskah akademis. 

"Jadi, ini hanya terkait kebijakan Pemprov DKI secara keseluruhan. Naskah akademis masih bisa dipergunakan," tandasnya. 

Sekadar diketahui Balegda DPRD DKI Jakarta telah menyusun rencana kerja pembahasan sebanyak 32 raperda selama tahun 2017. Adapun ke-32 raperda yang akan dibahas merupakan usulan dari eksekutif dan legislatif. 

BERITA TERKAIT
DPRD Minta Percepatan Revisi Perda Pengelolaan Area Pasar

DPRD Ingin Revisi Perda Pengelolaan Area Pasar Dipercepat

Senin, 23 Januari 2017 3550

Persiapan Pembahasan Raperda Tahun 2017 Dimulai

32 Raperda Usulan Eksekutif - Legislatif Siap Dibahas

Senin, 23 Januari 2017 4194

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks