DKI Bangun 16 Loksem untuk PKL

Senin, 23 Januari 2017 Reporter: Nurito Editor: Rio Sandiputra 5576

 DKI Bangun 16 Loksem untuk PKL

(Foto: doc)

Dinas Koperasi Usaha Kecil Menengah dan Perdagangan DKI Jakarta akan membangun 16 lokasi sementara (Loksem) untuk menampung pedagang kaki lima (PKL). Diperkirakan loksem-loksem tersebut bisa menampung 600 PKL.

Saat ini sedang dibangun sembilan loksem. Jika kelar akan dilanjutkan tujuh loksem lagi. Seluruhnya dibangun pihak swasta melelaui program CSR

Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah dan Perdagangan (KUKMP) DKI Jakarta, Irwandi mengatakan, sudah ada sembilan loksem yang sedang dalam proses pembangunan.

"Saat ini sedang dibangun sembilan loksem. Jika kelar akan dilanjutkan tujuh loksem lagi. Seluruhnya dibangun pihak swasta melelaui program CSR," kata Irwandi, Senin (23/1).

Ke sembilan loksem itu yakni Loksem Melawai, Blok S, Bubur Barito, Durian Kalibata dan Loksem Nyi Ageng Serang Kuningan. Kemudian Loksem Kawan Lama di samping Jalan Tol Puri Kembangan, Jakarta Barat. Lalu Loksem Bendungan Walahar Benhil, Lenggang Jakarta Kemayoran dan Lenggang Jakarta Monas.

Sedangkan tujuh loksem yang sedang dalam proses perencanaan dan kajian adalah Loksem Kalijodo, JU 40 Kelapa Gading dan Loksem Pelepah Kelapa Gading. Kemudian Loksem Terminal Kalideres dan CNI di depan Kantor Wali Kota Jakarta Barat. Di Jakarta Timur di Balimester dan Jalan Raya Bogor, Kampung Rambutan, Ciracas.

Dari 16 Loksem itu nantinya dapat menampung sekitar 600 pedagang kaki lima. Seluruhnya akan diikutkan dalam program retribusi auto debet Bank DKI.

BERITA TERKAIT
10 Bangunan Liar di Pinggir Kali Phb Grogol Dibongkar

50 Petugas Tertibkan Lapak PKL dan Bangunan Liar

Rabu, 18 Januari 2017 3013

PKL Kuliner di Terminal Kampung Rambutan bakal Ditata

PKL di Terminal Kampung Rambutan akan Ditata

Rabu, 18 Januari 2017 3132

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469035

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307797

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284354

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260978

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196600

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks