Pengelola Pasar Senen Diminta Siapkan Tempat Relokasi Pedagang

Kamis, 19 Januari 2017 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Andry 3410

Pengelola Pasar Senen Diminta Siapkan Tempat Relokasi Pedagang

(Foto: Aldi Geri Lumban Tobing)

Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Pusat akan berkoodinasi dengan PT Pembangunan Jaya, selaku pengelola Blok I dan II Pasar Senen, Jakarta Pusat.

Kalau api sudah dikuasai, saya akan meminta PT Pembangunan Jaya menyediakan tempat penampungan

Koordinasi tersebut dilakukan untuk menyiapkan tempat relokasi bagi pedagang pasar setempat yang terdampak kebakaran.

"Kalau api sudah dikuasai, saya akan meminta PT Pembangunan Jaya menyediakan tempat penampungan," kata Mangara Pardede, Wali Kota Jakarta Pusat di lokasi kebakaran, Kamis (19/1).

Ia berharap, tempat relokasi pedagang yang disiapkan nanti memenuhi persyaratan sesuai Sertifikat Layak Fungsi (SLF). Khususnya syarat pencegahan kebakaran.

"Persyaratan untuk dapat SLF makin ketat. Mudah-mudahan kalau sudah dibangun ulang memenuhi syarat pencegahan kebakaran," ujarnya.

Mangara menyampaikan, areal pasar ini, sebagian besar berisi bahan yang mudah terbakar. Maka dari itu, perlu adanya perhatian terhadap sistem pencegahan kebakaran di dalam areal pasar.

"Karena saat tidak terjadi apa-apa,  perhatian pedagang kurang untuk pencegahan kebakarannya," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Api Hanguskan Kios di Blok III Pasar Senen

Kebakaran Hanguskan Puluhan Kios di Blok III Pasar Senen

Kamis, 19 Januari 2017 4784

Kebakaran Pasar Senen, Petugas Terkendala Lorong Yang Sempit

Petugas Damkar Terus Berjuang Atasi Kebakaran Pasar Senen

Kamis, 19 Januari 2017 4225

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469456

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 309127

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261372

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196932

DKI Hapus Denda PKB Hingga 2 Agustus

DKI Hapus Denda PKB Hingga 2 Agustus

Jumat, 08 Juli 2016 194718

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks