Jumat, 25 November 2016 Reporter: Suparni Editor: Nani Suherni 2456
(Foto: Suparni)
Kelurahan Pulau Kelapa, Kepulauan Seribu Utara bekerja sama dengan taman nasional dan swasta membuat lubang resapan biopori untuk menanggulangi genangan saat musim hujan.
Melalui biopori selain mengurangi genangan, air hujan yang masuk bisa menggalir ke sumur
"Melalui biopori selain mengurangi genangan, air hujan yang masuk bisa menggalir ke sumur masyarakat dan airnya bisa menjadi tawar," ujar Yusuf, Sekretaris Kelurahan Pulau Kelapa, usai kegiatan pembuatan lubang biopori, Jumat (25/11).
Dikatakannya, 200 lubang di empat RW dirasa masih kurang, namun setidaknya dapat mengurangi genangan. Ia berharap warga lebih peduli terhadap kelestarian air bawah tanah, karena saat ini infrastruktur makin bertambah banyak dan ke dapan air bisa berkurang.
"200 biopori itu, 40 lubang di Pulau Kelapa Dua dan 160 lubang di Pulau Kelapa," tandasnya.