Pedagang Mainan di Pasar Gembrong Raup Untung

Rabu, 30 Juli 2014 Reporter: Jhon Syah Putra Kaban Editor: Erikyanri Maulana 7271

Pedagang Mobil-mobilan Untung Besar Di Pasar Gembrong

(Foto: doc)

Hari lebaran membawa berkah tersendiri bagi para pedagang mainan di Pasar Gembrong, Jl Basuki Rahmat, Jatinegara, Jakarta Timur. Pasalnya, dalam dua hari libur lebaran ini, omset para penjual mainan meningkat dibanding hari biasa.

Tapi di hari kedua lebaran ini bisa sampai dapat Rp 15 juta lebih omsetnya

Adam (36), salah seorang pedagang mobil-mobilan di Pasar Gembrong mengaku memperoleh omset hingga 50 persen pada libur lebaran kali ini. Jumlah ini meningkat jika dibandingkan hari biasa.

"Biasanya dalam sehari omset penjualan mencapai Rp 10 juta. Tapi di hari kedua lebaran ini bisa sampai dapat Rp 15 juta lebih omsetnya,” ujar Adam, Rabu (30/7)

Dikatakan Adam, di Pasar Gembrong ini saat lebaran dan hari besar lainnya cukup ramai dikunjungi konsumen yang datang beserta anaknya untuk membeli berbagai macam mainan yang dijual di pasar tersebut. "Paling Laris ya mobil remote control, pistol-pistolan, gameboy dan boneka," katanya.

Untuk harga sendiri menurutnya sangat bervariasi. Mobil remote control dijual mulai dari harga Rp 250 ribu sampai Rp 700 ribu. Sedangkan untuk harga pistol-pistolan dijual mulai harga Rp 40 ribu sampai dengan Rp 300 ribu.

Hal senada juga diungkapkan Wahyuni (45) penjual boneka di Pasar Gembrong. Menurutnya selama liburan ini omset penjualannya meningkat tajam. “Lumayanlah, penjualannya yang biasanya cuma Rp 10 - 11 jutaan, pas lebaran gini bisa sampai Rp 18 juta dalam sehari. Stok barang juga ditambah, takutnya kurang,” katanya.

Wawan (38) warga Cipinang Muara yang datang bersama istri dan dua putrinya mengaku sengaja datang untuk membeli mainan. Sebab, katanya, di Pasar Gembrong selain harganya relatif lebih murah juga banyak pilihan.

“Belanja di sini murah dan bisa ditawar juga harganya, tapi ya karna ramai gini harus panas-panasan di sini," tandasnya.

BERITA TERKAIT
penjual sapi dok bjcom

Pedagang Sapi dan Kambing Raup Untung

Senin, 21 Juli 2014 3836

Berkah Berlipat Dirasakan Pekerja Tugu Monas

Libur Lebaran, Monas Targetkan 4.000 Pengunjung

Selasa, 29 Juli 2014 4090

berdasarkan pantauan beritajakarta.com sejak pagi hingga jelang sore dilokasi, banyak turis yang ber

Kota Tua Ramai Dikunjungi Turis Asing

Selasa, 29 Juli 2014 9574

Selama Libur Lebaran, Petugas Rumah Pompa Tetap Siaga

Selama Libur, Petugas Rumah Pompa Tetap Siaga

Selasa, 29 Juli 2014 3558

 Tak tanggung-tanggung, terhitung hari kedua libur lebaran kali ini tercatat sebanyak 20 ribu wisata

Wisatawan Padati Kepulauan Seribu

Selasa, 29 Juli 2014 6558

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468505

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282630

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks