Korban Angin Puting Beliung Diberikan Bantuan

Sabtu, 12 November 2016 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Rio Sandiputra 3575

Warga Korban Angin Puting Beliung di Pejaten Timur Diberikan Bantuan

(Foto: Aldi Geri Lumban Tobing)

Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Selatan memberikan bantuan sekaligus memfasilitasi puluhan warga Jalan H Gunuk II RT 06/03, Kelurahan Pejaten Timur, Pasar Minggu, yang terkena dampak angin puting beliung pada Jumat (11/11) kemarin.

Pemasangan terpal dan asbes rumah-rumah warga yang terkena angin puting beliung dilakukan oleh tim PPSU Kelurahan Pejaten Timur dan warga

Camat Pasar Minggu, Eko Kardianto mengatakan, sekitar 31 rumah warga yang rusak karena terkena angin puting beliung sedang diperbaiki oleh petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) dibantu warga sekitar.

"Pemasangan terpal dan asbes rumah-rumah warga yang terkena angin puting beliung dilakukan oleh tim PPSU Kelurahan Pejaten Timur dan warga. Sementara ini warga yang terkena dampaknya ada yang dievakuasi ke rumah warga terdekat," kata Eko, Sabtu (12/11).

Sebelumnya, pada saat hujan lebat disertai angin kencang siang hingga sore kemarin, angin puting beliung menghempaskan genteng dan asbes rumah warga. Akibat kerusakan itu, air hujan masuk ke dalam rumah warga. Beruntung tidak ada korban jiwa dan luka dalam kejadian itu.

"Korban jiwa dan luka luka untuk sementara nihil, hanya kerugian materil, namun belum dapat ditaksir. Kejadian angin puting beliung mengakibatkan rumah warga rusak, sehingga warga untuk sementara tidak dapat istirahat di rumah masing-masing dan menumpang di rumah warga terdekat," tandas Eko.

Selain dibantu perbaiki rumah, korban juga mendapat bantuan natura, selimut, terpal, tikar gulung, beras, mie instan, dan asbes.

BERITA TERKAIT
10 Pohon Tumbang di Jakarta Timur

10 Pohon Tumbang di Jakarta Timur

Jumat, 11 November 2016 4147

Puluhan Pohon Tumbang, 3 Mobil Ringsek

3 Kendaraan Pengunjung TMII Tertimpa Pohon Tumbang

Jumat, 11 November 2016 4824

Satgas Tata Air Atasi Genangan di Jl Kemang Raya

Jl Kemang Raya Tergenang

Jumat, 11 November 2016 3487

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks