Instalasi Pengolahan Air PT Palyja Terendam

Minggu, 27 Juli 2014 Reporter: Rudi Hermawan Editor: Erikyanri Maulana 4142

(Foto: doc)

Hujan deras yang mengguyur wilayah ibu kota pada Sabtu (26/7) membuat sejumlah wilayah Jakarta kembali terendam banjir. Tak kercuali Intalasi Pengolahan Air (IPA) milik PT PAM Lyonnaise Jaya (Palyja) di Cilandak. Akibatnya, pasokan air bersih ke sejumlah pelanggan pun terhenti sejak kemarin.

Hal ini menyebabkan instalasi Pengolahan Air (IPA) Cilandak berhenti beroperasi untuk sementara hingga keadaan normal kembali

Corporate Communications dan Social Responsibilities Head PT PAM Palyja, Meyritha Maryani mengatakan, terhentinya pasokan air kepada pelanggan untuk wilayah barat DKI Jakarta mulai terjadi pada Sabtu (26/7) malam sekitar pukul 20.00. Hal tersebut disebabkan IPA di Cilandak mengalami gangguan akibat terendamnya fasilitas produksi IPA di Cilandak.

"Hal ini menyebabkan instalasi Pengolahan Air (IPA) Cilandak berhenti beroperasi untuk sementara hingga keadaan normal kembali," ujar Meyritha, Minggu (27/7).

Ia menambahkan, saat ini pihaknya berupaya melakukan solusi terbaik agar keadaan bisa kembali normal dalam waktu dekat. Selain itu Palyja juga menyiagakan seluruh mobil tanki untuk mengantisipasi keadaan darurat.

"Kami siagakan mobil tanki di rumah sakit dan juga untuk memasok korban banjir di beberapa wilayah pelanggan Palyja," ujarnya.

Berikut beberapa wilayah yang terkena dampak akibat berhentinya IPA Cilandak yakni Bangka, Bukit Duri, Cikoko, Gandaria Selatan, Kebayoran Baru Selatan, Kebayoran Baru Utara, Tebet Barat, Tebet Timur, Petogogan, Cipete Utara, Cipete Selatan, Duren Tiga, Pancoran, Pelampang, Manggarai Selatan, Mampang Prapatan, Pasar Minggu, Kebon Baru, Jati Padang, Pengadegan, Pulo dan Tegal Parang.‬

"Kami menyadari banyak pelanggan yang tidak dapat dilayani akibat gangguan ini, untuk itu Palyja memohon maaf atas gangguan dan ketidaknyamanan yang terjadi," tandasnya.

BERITA TERKAIT
aetra air minum

Palyja Putus Sambungan Air Ilegal

Jumat, 23 Mei 2014 3868

ahok foto PD Pasar Jaya

Karyawan PAM Jaya Dukung Akuisisi Palyja

Jumat, 25 April 2014 4650

palyja_ist_19des.jpg

Proses Akuisisi Palyja Terus Berlanjut

Kamis, 17 April 2014 5520

palyja_istimewa.jpg

Akuisisi Saham Palyja Oleh Pemprov DKI Dinilai Tepat

Jumat, 21 Maret 2014 4022

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307242

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks