Pembersihan Sampah Perairan Pulau Seribu Terkendala

Jumat, 16 September 2016 Reporter: Jhon Syah Putra Kaban Editor: Budhi Firmansyah Surapati 5814

Pembersihan Sampah Di Pulau Seribu Dilakukan Setiap Hari

(Foto: Jhon Syah Putra Kaban)

Pembersihan sampah di perairan Kepulauan Seribu terkendala musim angin. Alhasil, sampah dari perairan daerah lain terbawa dan kerap menumpuk di sejumlah titik Kepulauan Seribu saat musim angin timur maupun barat.

Jadi memang ada namanya angin barat dan angin timur. Angin barat kerap membawa sampah dari Lampung dan timur dari Karawang

Kepala Dinas Kebersihan DKI Jakarta, Isnawa Adji mengatakan, saat ini kondisi sungai di Jakarta sudah relatif bersih. Sampah yang kerap menumpuk di perairan Kepulauan Seribu, kebanyakan berasal dari daerah sekitar Provinsi DKI Jakarta.

"Jadi memang ada namanya angin barat dan angin timur. Angin barat kerap membawa sampah dari Lampung dan timur dari Karawang," ujarnya, Jumat (16/9).

Untuk mengatasi sampah di perairan, Pemprov DKI Jakarta memiliki sebanyak 17 kapal pengangkut sampah, dengan rincian, 10 jenis catamaran, enam kapal besar dan satu kapal patroli.

"Untuk tenaga kebersihannya total ada 293 orang, rinciannya 145 untuk wilayah pulau dan 148 bagian teluk. Setiap hari mereka rutin melakukan pembersihan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Sampah Memadati Pulau Pramuka

Perairan Pulau Pramuka Dipadati Sampah

Jumat, 16 September 2016 4044

Djarot Minta Bappeda Matangkan Konsep Pembangunan di Kabupaten Kepulauan Seribu

Bappeda DKI Diminta Buat Desain Pembangunan Kepulauan Seribu

Jumat, 02 September 2016 3064

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469042

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307851

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284366

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260986

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196611

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks