Jumat, 09 September 2016 Reporter: Jhon Syah Putra Kaban Editor: Nani Suherni 4677
(Foto: Reza Hapiz)
Sekretaris Komisi A DPRD DKI Jakarta, Syarif mengharapkan penataan yang dilakukan di kawasan Bukit Duri bisa berjalan dengan baik. Sebelum dilakukan penataan, pihaknya berharap seluruh sarana dan prasarana relokasi warga sudah siap sejak awal.
"Nantinya kita harap penataan dilakukan dengan kondusif, belajar dari Rawajati," ujarnya, Jumat (9/9).
Pihaknya berharap kesiapan rusun bagi warga yang dipindah nantinya sudah dalam kondisi yang baik. Begitu juga dengan anak didik agar sebelum dipindah sudah selesai diurus dokumen sekolahnya.
"Sejak awal harus siap seperti di Kalijodo, itu sejak awal sudah diurus, sehingga tidak ada lagi penolakan," tandasnya.
Selain itu dalam upaya penertiban pihaknya berharap petugas satpol PP bisa dilakukan dengan tindakan persuasif. Selain itu pimpinan diminta agar mengawasi personel agar tidak mudah terprovokasi.