Kebakaran di Kota Bambu Selatan Hanguskan 8 Rumah

Senin, 05 September 2016 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Nani Suherni 5390

Kebakaran di Kota Bambu Selatan Ludeskan Delapan Rumah

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Kebakaran di Jalan KS Tubun Raya, tepatnya di Gang Harlan, RT 04/02, Kelurahan Kota Bambu Selatan, Kecamatan Palmerah, Jakarta Barat hanguskan delapan rumah warga.

Penyebab kebakaran akibat selang tabung gas yang bocor dari rumah Ibu Ani hingga menyebabkan ledakan yang selanjutnya membakar rumah

Kepala Seksi Operasional Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (PKP) Jakarta Barat, Rompis Romlih mengatakan, penyebab kebakaran akibat selang tabung gas yang bocor dari rumah hunian warga.

Api baru dapat dipadamkan dengan 26 unit mobil pemadam sekitar pukul 17.30.

"Penyebab kebakaran akibat selang tabung gas yang bocor dari rumah Ibu Ani hingga menyebabkan ledakan yang selanjutnya membakar rumah," ujar Rompis, Senin (5/9).

Dan dijelaskan Rompis, akibat kejadian itu dua warga  terjatuh dari lantai dua karena menyelamatkan diri. Dua orang laki-laki ini  langsung dibawa ke RS Pelni Petamburan.

"Lukanya yang tidak parah. Hanya luka ringan saja dan sudah di bawa ke RS Pelni," tandas Rompis.

Akibat keajdian itu, sebanyak delapan KK yang dihuni sebanyak 32 jiwa kehilangan tempat tinggal. Adapun kebakaran di lokasi itu terjadi sekitar pukul 16.00.

BERITA TERKAIT
182 Peserta Ikuti Diklat Penanggulangan Kebakaran

182 Peserta Ikuti Diklat Penanggulangan Kebakaran

Senin, 05 September 2016 4037

Kosleting Listrik, Satu Rumah Terbakar

Kebakaran Rumah di Cibesel Dipicu Korsleting Listrik

Kamis, 01 September 2016 4381

Api membakar Hunian di Palmerah

Permukiman di Kota Bambu Selatan Terbakar

Senin, 05 September 2016 6228

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks