10 Gedung Usaha di Jagakarsa Belum Dilengkapi Apar

Jumat, 19 Agustus 2016 Reporter: Suparni Editor: Nani Suherni 3644

Banyak Gedung Usaha Belum Memiliki Apar

(Foto: Suparni)

Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (PKP) Sektor X Jagakarsa, Jakarta Selatan selama dua hari ini telah memeriksa sebanyak 10 bangunan umum berpenghuni, seperti gedung, kantor, perdagangan dan tempat usaha terkait keselamatan kebakaran bangunan gedung.

Hasil pemeriksaan 10 bangunan gedung tersebut, sebagian besar belum memenuhi standar keselamatan kebakaran gedung

"Hasil pemeriksaan 10 bangunan gedung tersebut, sebagian besar belum memenuhi standar keselamatan kebakaran gedung, utamanya alat pemadam ringan (Apar) dengan alasan harganya mahal dan tidak pernah dipakai," ujar Paryo, Kepala Sektor X Jagakarsa, Sudin PKP Jakarta Selatan, Jumat (19/8).

Dikatakan Paryo, sasaran utama yang diperiksa Apar, alarm manual maupun otomatis, pintu darurat, penunjuk arah evakuasi dan lampu darurat. Jika belum tersedia, ia menyarankan segera memenuhi persyaratan gedung.

"Setelah kita jelaskan manfaatnya, banyak juga yang minta diajari cara pemadaman mandiri dan tanggap darurat sebelum petugas pemadam datang," tandasnya.

Untuk informasi, kegiatan pemeriksaan keselamatan kebakaran bangunan gedung bertingkat ini akan berlangsung hingga akhir tahun dengan target sasaran 800 gedung di Jakarta Selatan. Dengan standarisasi, setiap bangunan gedung seluas 500 meter persegi  minimal memiliki dua buah Apar enam kilogram.

BERITA TERKAIT
Kader PKK di Pejaten Barat Ikut Pelatihan Pemadaman dan Pencegahan Kebakaran

Kader PKK Pejaten Barat Dilatih Tanggulangi Kebakaran

Senin, 16 Mei 2016 4412

Karyawan RSUD Kepulauan Seribu Dilatih Tanggulangi Kebakaran

Karyawan RSUD Dilatih Tanggulangi Kebakaran

Selasa, 16 Agustus 2016 4045

DPRD Tangsel Study Banding ke Kantor Sudin PKP Jaksel

DPRD Tangsel Studi Banding ke Sudin PKP Jaksel

Selasa, 16 Agustus 2016 4829

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468505

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307239

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282630

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks