Bahu Jalan Jati Baru Kembali Dikuasai PKL

Senin, 08 Agustus 2016 Reporter: Rudi Hermawan Editor: Andry 3596

Bahu Jalan Jati Baru Kembali Dikuasai PKL

(Foto: Rudi Hermawan)

Bahu Jalan Jati Baru, Tanah Abang, Jakarta Pusat, tepatnya di sekitar Stasiun Tanah Abang kembali diduduki pedagang kaki lima (PKL).

Biasanya petugas siaga sampai pukul 18.00

Pantauan Beritajakarta.com, puluhan pedagang makanan dan minuman berjualan di bahu Jalan Jati Baru dengan gerobak. Meski kondisinya demikian, di kawasan tersebut tidak terlihat satu pun petugas Satpol PP yang berjaga untuk melakukan penghalauan.

Saat dikonfirmasi, Kepala Seksi Oeprasional Satpol PP Jakarta Pusat, Santoso mengklaim di sekitar kawasan Jati Baru, personelnya semula disiagakan sebanyak 30 orang. Puluhan personelnya tersebut saat ini disebar di titik rawan PKL lainnya seperti jembatan penyeberangan orang (JPO) Jalan MH Thamrin hingga Jalan Jenderal Sudirman.

"Biasanya petugas siaga sampai pukul 18.00. Tapi karena jumlah titik penjagaan bertambah, pukul 17.00 petugas digeser ke JPO di sepanjang Jalan Protokol, Masjid Akbar dan Lapangan Banteng," katanya, Senin (8/8).

Ia menambahkan, para PKL liar yang menduduki trotoar dan bahu jalan di kawasan Tanah Abang mulai berjualan ketika tidak ada petugas di lapangan, tepatnya sekitar pukul 16.00. Karena itu, para personelnya akan ditugaskan berjaga di kawasan tersebut hingga pukul 18.00.

"Besok akan saya perintahkan petugas berjaga hingga pukul 18.00," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Dua Hari Lagi PKL di KBT Ditertibkan

PKL di KBT Segera Ditertibkan

Senin, 08 Agustus 2016 6180

Belasan PKL di Jl Boulevard Artha Gading Ditertibkan

Belasan PKL di Jl Boulevard Artha Gading Ditertibkan

Sabtu, 06 Agustus 2016 5329

Trotoar di Jalan Jenderal Sudirman Bebas dari PKL

Per Hari Tiga PKL Ditertibkan Dari Jl Sudirman

Jumat, 05 Agustus 2016 3493

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469059

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307905

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284376

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261000

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196622

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks