Gubuk Pemulung di Menteng Dalam Hangus Terbakar

Jumat, 29 Juli 2016 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Andry 3033

       Gubuk Pemulung di Menteng Dalam Hangus Terbakar

(Foto: Aldi Geri Lumban Tobing)

Gubuk dan lapak pemulung di Jalan Casablanca RT 06/12, Menteng Dalam, Tebet, Jakarta Selatan  terbakar sekitar pukul 11.50.

Penghuninya berhamburan ke luar dari bangunan yang terbakar

Dugaan sementara, kebakaran di gubuk yang berada di samping Taman Pemakaman Umum (TPU) Menteng Pulo tersebut akibat korsleting arus pendek listrik.

Kepala Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (PKP) Jakarta Selatan, Irwan mengatakan, gubuk yang terbakar ini ditempati empat Kepala Keluarga (KK) atau 19 jiwa. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut.

"Penghuninya berhamburan ke luar dari bangunan yang terbakar," katanya, Jumat (29/7).

Irwan menuturkan, api cepat menjalar karena gubuk dan lapak pemulung tersebut terbuat dari bahan mudah terbakar. Pihaknya mengerahkan lima unit pemadam kebakaran ke lokasi dan berhasil memadamkan api pukul 12.30.

"Untuk pemadaman tidak ada kendala karena lokasinya dekat dengan sumber air. Kerugian ditaksir Rp 60 juta," tandasnya.

BERITA TERKAIT
       Mengantuk Mobil Mewah Tabrak Separator Bus Transjakarta

Mobil Alphard Terbakar di Gatot Subroto Telah Dievakuasi

Senin, 25 Juli 2016 3849

Bengkel di Jl Kemang Dalam II Hangus Terbakar

Bengkel Motor di Bangka Ludes Terbakar

Senin, 18 Juli 2016 4002

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469055

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307889

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284373

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260995

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196619

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks