Pemprov DKI Belum Buka Lowongan PNS Baru

Selasa, 12 Juli 2016 Reporter: Jhon Syah Putra Kaban Editor: Rio Sandiputra 13233

Pemprov DKI Belum Buka Lowongan PNS Baru

(Foto: doc)

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta saat ini belum menerima formasi pegawai negeri sipil (PNS) baru. Sebab hingga saat ini Pemprov DKI Jakarta masih ada moratorium.

DKI ada moratorium jadi tidak ada penambahan. J ustru kita mau mengurangi jumlah PNS kita yang cukup besar jumlahnya

‎"DKI ada moratorium jadi tidak ada penambahan. Justru kita mau mengurangi jumlah PNS kita yang cukup besar jumlahnya," ujar Agus Suradika, Kepala Badan Kepegawaian Daerah DKI Jakarta, Selasa (12/7).

Menurutnya, waktu penerimaan PNS DKI belum bisa ditentukan sampai menemukan format ideal. ‎Selain itu jika memang ada lowongan guru yang pensiun maka akan diisi dari guru bantu yang belum diangkat CPNS.

"Jadi tidak benar ada penerimaan pegawai baru, apalagi kalau mengatasnamakan BKD. Kalaupun ada semua itu ada proses rekruitmennya, ada tes CAT dan pemberkasan lainnya," katanya.

‎Saat ini BKD pun melakukan pengawasan dan penilaian ketat untuk setiap PNS. Kalau memang pekerjaanya buruk, maka yang sudah berumur 50 tahunan dan waktu bekerja 20 tahun akan diusulkan untuk pensiun dini.

"Kalau yang kompetensi bagus kinerja buruk kita beri pelatihan, atau kinerja bagus tapi kompetensi buruk bisa kita beri pelatihan. Kalau buruk semua kita usulkan pensiun dini," tandasnya.

BERITA TERKAIT
63 PNS Jaksel Tidak Hadir di Hari Pertama Masuk Kerja

63 PNS Jaksel Tak Hadir di Hari Pertama Kerja

Senin, 11 Juli 2016 4273

 Basuki Selalu Laporkan Barang Pemberian Pada KPK

Basuki Selalu Laporkan Barang Pemberian Pada KPK

Selasa, 12 Juli 2016 4711

Penyebab Offline Mesin Presensi Diselidiki

Penyebab Offline Mesin Presensi Diselidiki

Selasa, 12 Juli 2016 5239

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307242

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks