Kerusakan Mesin Absensi Pegawai Segera Diperbaiki

Senin, 11 Juli 2016 Reporter: Suriaman Panjaitan Editor: Nani Suherni 3379

Kerusakan Mesin Absensi Pegawai Segera Diperbaiki

(Foto: Reza Hapiz)

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Kehumasan (Kominfomas) DKI Jakarta, Dian‎ Ekowati menginstruksikan kepada suku dinas di lima wilayah memperbaiki mesin absensi yang offline.

Besok kita dari wilayah akan turunkan petugas untuk mengecek, laporan kondisi offline atau online mesin absennya

"‎Besok kita dari wilayah akan turunkan petugas untuk mengecek, laporan kondisi offline atau online mesin absennya," katanya di Balai Kota DKI Jakarta, Senin (11/7).

Dian menjelaskan, saat Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat inspeksi mendadak (sidak) di beberapa instansi di Balai Kota DKI, sedikitnya ada 1.217‎ mesin absensi pegawai negeri sipil (PNS) yang terdeteksi offline.

"Kami langsung tindak lanjuti dengan cepat. Sehingga saat ini hanya 140 mesin yang offline," ucapnya.

Menurut Dian, ada banyak faktor yang menyebabkan mesin absensi itu offline diantaranya jaringan listrik di kantor pemerintah setempat tidak memadai dan juga adanya kabel jaringan optik yang digigit tikus.

"‎Hari ini kami cek, teridentifikasi ada kabel fiber optiknya yang digigit tikus, ada juga karena jaringan listriknya. Kami akan perbaiki," tandasnya.

BERITA TERKAIT
PNS Tidak Masuk Kerja Setalah Libur Lebaran TKD Dipotong

PNS Bolos Usai Lebaran Tak Dapat TKD

Kamis, 07 Juli 2016 9131

PNS Bolos Saat Puasa, TKD Dipotong

Bolos Saat Ramadan, TKD PNS Dipotong

Rabu, 01 Juni 2016 4456

63 PNS Jaksel Tidak Hadir di Hari Pertama Masuk Kerja

63 PNS Jaksel Tak Hadir di Hari Pertama Kerja

Senin, 11 Juli 2016 4413

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469054

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307888

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284373

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260995

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196619

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks