Rumah Tinggal di Tegal Alur Terbakar

Sabtu, 09 Juli 2016 Reporter: Folmer Editor: Nani Suherni 4866

 Rumah Ditinggal Pemilik di Tegal Alur Terbakar

(Foto: Ilustrasi)

Sebuah rumah di Jalan Bakti Mulya RT 008/002, Kelurahan Tegal Alur, Kecamatan Kalideres, Jakarta Barat, Sabtu (9/7) sekitar pukul 09.00, dilalap si jago merah. 

Sebanyak 11 unit mobil pemadam meluncur ke lokasi guna memadamkan api

Kodisi rumah saat kebakaran, masih ditinggal pemiliknya mudik Lebaran.

Kasudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (PKP) Jakarta Barat, Hardisiswan mengatakan, pihaknya menerima laporan kebakaran pada pukul 09.15. 

"Sebanyak 11 unit mobil pemadam meluncur ke lokasi guna memadamkan api," ujar Hardisiswan, Sabtu (9/7). 

Ia mengungkapkan, rumah yang terbakar berlantai dua, lantai dasar digunakan menjadi tempat usaha warung makan dan di lantai atas menjadi tempat tinggal. 

"Pemilik rumah saat ini masih berada di kampung halaman," ungkapnya. 

Hardisiswan menjelaskan, api berasal dari lantai dua yang diduga dari korsleting listrik. Petugas berhasil memadamkan api sekitar pukul 09.50. 

"Total kerugian ditaksir mencapai Rp 50 juta. Tidak ada korban jiwa dan api tidak menjalar ke pemukiman warga di sekitarnya," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Mobil dan Petugas Damkar Disiagakan di Taman Margasatwa Ragunan

Petugas PKP Jaksel Siaga 24 Jam di TMR

Jumat, 08 Juli 2016 3868

Ditinggal Mudik, Rumah Dua Lantai Terbakar

Ditinggal Mudik, Rumah Dua Lantai Terbakar

Kamis, 07 Juli 2016 5662

Pemkot Jakbar Gelar Festival Pukul Bedug

Ratusan Petugas Dikerahkan Jaga Kebersihan di Jakbar

Selasa, 05 Juli 2016 5782

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469059

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307910

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284376

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261002

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196622

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks