Kelurahan Cilitan Dalami Dugaan Pungli AJB

Kamis, 30 Juni 2016 Reporter: Nurito Editor: Budhi Firmansyah Surapati 3303

Lurah Cililitan Dalami Kasus Keluhan Warganya saat Urus AJB

(Foto: Ilustrasi)

Pihak Kelurahan Cililitan akan menindaklanjuti keluhan warga yang dipersulit mengurus surat pengantar permohonan Akta Jual Beli (AJB) rumah dan diarahkan agar mengurus melalui oknum staf kelurahan berinisial UD. Diduga, upaya tersebut sebagai modus melakukan pungutan liar (pungli).

Saya akan konfirmasi ke warga yang merasa dipersulit agar tahu permasalahannya. Selama ini saya hanya mendegar dari staf, tentu ini hanya sepihak

Lurah Cililitan, Alamsyah mengatakan, sejauh ini pihaknya belum bia mengambil tindakan lantaran tidak ada bukti pungli yang dilakukan. Karena itu, ia akan menyelidiki kasus tersebut dengan menemui warga yang mengaku dipersulit.

"Saya akan konfirmasi ke warga yang merasa dipersulit agar tahu permasalahannya. Selama ini saya hanya mendegar dari staf, tentu ini hanya sepihak," katanya, Kamis (30/6).

Dikatakan Alamsyah, berdasar informasi yang diterima, kasus ini sudah sampai ke Inspektorat Jakarta Timur dan kepolisian. Bahkan kabarnya dua instansi ini akan memeriksa UD untuk dimintai keterangan.

Sementara, Wali Kota Jakarta Timur, Bambang Musyawardana mengatakan, pemeriksaan terhadap staf berinisial UD belum bisa dilakukan, mengingat belum terjadi transaksi. Sehingga tidak ada bukti uang yang diambilnya.

"Belum ada bukti tanda terima dan transaksi kok diperiksa. Dasar pemeriksaannya apa? Tapi ya itu kita kembalikan ke inspektorat yang berwenang," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Warga Keluhkan Lambatnya Pembangunan Gedung Kelurahan

Warga Keluhkan Lambatnya Pembangunan Gedung Kelurahan.

Senin, 07 April 2014 3377

Warga Keluhkan Pungli Biaya Pembuatan AJB

Warga Keluhkan Pungli Biaya Pembuatan AJB

Rabu, 29 Juni 2016 13228

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468507

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283953

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks