Basuki akan Ganti Kadis Perumahan dan Gedung Pemda

Kamis, 30 Juni 2016 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Nani Suherni 11545

Basuki akan Ganti Kadis Perumahan dan Gedung Pemda

(Foto: doc)

Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama berencana mengganti Kepala Dinas Perumahan dan Gedung Pemda, Ika Lestari Aji. Penggantian ini buntut dari sengketa pembelian lahan di Cengkareng Barat tahun 2015.

Kami akan copot dia (Ika), mungkin besok kali

"Kami akan copot dia (Ika), mungkin besok kali," kata Basuki di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (30/6).

Basuki melihat adanya permainan dalam pembelian lahan Cengkareng Barat ini. Sebab lahan itu sudah tercatat sebagai aset Pemda. Namun terjadi kembali transaksi jual beli. Bahkan ada gratifikasi sekitar Rp 10 miliar yang diberikan kepada Kepala Bidang Pembangunan Perumahan.

"Ibu Ika bilangnya ada kabidnya dapat duit. Bu Ika nya ketakutan duit gimana gitu loh ya kan? Saya sudah marah sejak Januari, saya bilang selidiki," tegasnya.

Basuki mengaku telah melaporkan temuan ini ke Badan Reserse Kriminal (Bareskrim). Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) DKI Jakarta telah mencatat lahan itu sejak lama. Namun ada warga yang menyatakan memiliki sertifikat, sehingga Dinas Perumahan dan Gedung Pemda DKI membeli kembali lahan tersebut.

"Makanya saya bilang, kasus ini, bawa sajalah ke polisi. Kami sudah lapor ke Bareskrim," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Kasus Pembelian Lahan Rusun Cengkareng Barat, Djarot Ajak Banyak Pihak Tak Salahkan BPKAD Saja

Kasus Lahan Cengkareng Barat Jadi Pelajaran Bagi DKI

Rabu, 29 Juni 2016 11625

BUMD Belum Serahkan Data Aset

BUMD Belum Serahkan Data Aset

Rabu, 29 Juni 2016 4817

Warga yang Klaim Miliki Lahan Cengkareng akan Digugat

Warga yang Klaim Miliki Lahan Cengkareng akan Digugat

Rabu, 29 Juni 2016 4355

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469050

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307877

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284371

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260995

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196619

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks