Selasa, 28 Juni 2016 Reporter: Jhon Syah Putra Kaban Editor: Budhi Firmansyah Surapati 3877
(Foto: Yopie Oscar)
Pemerintah Provinsi DKI Jakarta kembali menjual daging bersubsidi bagi pemegang Kartu Jakarta Pintar (KJP) di Jakarta Barat. Sebanyak 10,3 ton daging sapi dan ayam yang didistribusikan ludes terjual.
Kepala Dinas Kelautan, Pertanian dan Ketahanan Pangan (KPKP) DKI Jakarta, Darjamuni mengatakan untuk penjualan daging hari ini di Jakarta Barat dibuka untuk pemegang KJP tingkat SD, SMP dan SLTA. Pasalnya, saat penjualan daging di Jakarta Timur penyerapannya hanya 85 persen saja dari total 9 ton yang disiapkan.
"Hari ini kita siapkan 10,3 ton daging sapi dan ayam. Yang paling antusias penjualan daging sapi," ujarnya, Selasa (28/6).
Untuk esok hari, sambung Darjamuni, pihaknya akan melakukan penjualan kembali di enam kantor kecamatan di wilayah Jakarta Utara. Bila nantinya ada sisa daging yang tidak terdistribusi, akan dijual kembali bagi siswa yang belum membeli sewaktu masuk ajaran baru.
"Kita sedang kaji kalau penjualannya akan diperpanjang kembali saat masuk
sekolah. Tapi fokusnya yang belum membeli, nanti akan dilakukan evaluasi terlebih dahulu," tandasnya.