Dua Pohon di Kebayoran Baru Tumbang

Kamis, 23 Juni 2016 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Budhi Firmansyah Surapati 3740

 Hujan Deras, Dua Pohon di Kebayoran Baru Tumbang

(Foto: Aldi Geri Lumban Tobing)

Hujan deras disertai angin kencang menyebabkan pohon di dua jalan di wilayah Kebayoran Baru, tumbang. Beruntung, kejadian tidak sampai melukai warga yang melintas.

Sekarang pihak PLN sudah datang untuk memperbaiki kabel. Petugas kita dan PPSU masih melakukan evakuasi dan membersihkan jalan

Kejadian pohon tumbang pertama terjadi di Jalan Tebah, RT 13/03 Kelurahan Gunung. Sebuah pohon angsana berdiameter sekitar 15 sentimeter setinggi sekitar lima meter tumbang sekitar pukul 17.00, menimpa sebuah mobil fortuner puith yang tengah terparkir.

"Kerusakannya tidak parah. Pohonnya juga tidak besar kok," ujar Sutami, salah seorang petugas Satpol PP Kelurahan Gunung, di lokasi, Kamis (23/6).

Sementara di Jalan Langsat IV, Kelurahan Kramat Pela, pohon Akasia setinggi 10 meter tumbang sekitar pukul 18.00. Beruntung tidak ada kendaraan atau warga yang sedang melintas. Namun, pohon menimpa kabel listrik yang melintang di bawahnya.

"Sekarang pihak PLN sudah datang untuk memperbaiki kabel. Petugas kita dan PPSU masih melakukan evakuasi dan membersihkan jalan," kata Sugiarto, petugas Satpol PP Kelurahan Kramat Pela.

Pantauan Beritajakarta.com, hingga sekitar pukul 20.30, petugas masih melakukan evakuasi dan perbaikan sambungan kabel yang tertimpa pohon tumbang di Jalan Langsat IV. Sedangkan evakuasi di Jalan Tebah, sudah rampung.

BERITA TERKAIT
Tiang Listrik Nyaris Roboh di Jl Suren III

Tiang Listrik di Jl Suren III Rawan Roboh

Senin, 20 Juni 2016 4279

Pohon Tumbang di Jalan Srengsreng

Pohon Tumbang di Jl Raya Srengseng Dievakuasi

Kamis, 09 Juni 2016 3423

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469056

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307891

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284374

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260996

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196620

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks