Perpustakaan RPTRA Dahlia Ramai Dikunjungi

Rabu, 15 Juni 2016 Reporter: Nurito Editor: Andry 7260

Perpustakaan du RPTRA Dahlia Diserbu Pengunjung

(Foto: Reza Hapiz)

Keberadaan perpustakaan di Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Dahlia di Jl Generasi, Kelurahan Tengah, Kecamatan Kramat Jati menarik minat warga, khususnya usia sekolah untuk mengunjunginya. Padahal, RPTRA ini baru saja diresmikan Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama, Rabu (15/6).

Karena sasarannya adalah anak-anak, jadi buku-buku yang kita suplai kebanyakan buku cerita, dongeng, sejarah, menggambar dan sejenisnya

Pantauan Beritajakarta.com, sekitar 20 anak terlihat mendatangi perpustakaan tersebut. Karena halamannya sempit, petugas pun terpaksa membatasi kunjungan anak-anak tersebut. Mereka terlihat sangat antusias membaca berbagai macam koleksi buku.

Bela (13), salah seorang pengunjung perpustakaan mengaku senang adanya perpustakaan di RPTRA. Apalagi buku-buku bacaan yang tersedia masih baru. "Senang ada perpustakaan di RPTRA. Karena bisa menambah ilmu dengan membaca di sini. Apalagi kita bisa baca buku sepuasnya," ujar Bela, Rabu (15/6).

Kepala Kantor Perpustakaan dan Arsip Kota Jakarta Timur, Fadlan mengatakan, di perpustakaan tersebut terdapat sekitar 2.500 eksemplar buku dengan berbagai judul. Rata-rata buku yang tersedia adalah buku bacaan, buku cerita, ilmu pengetahuan umum dan sebagainya.

"Karena sasarannya adalah anak-anak, jadi buku-buku yang kita suplai kebanyakan buku cerita, dongeng, sejarah, menggambar dan sejenisnya," tandas Fadlan.

BERITA TERKAIT
Gubernur Resmikan RPTRA Dahlia Kramat Jati

Basuki Resmikan RPTRA Dahlia di Kramat Jati

Rabu, 15 Juni 2016 6277

Fasilitas di Taman Ayodya akan Diperbaiki melalui CSR

Fasilitas di Taman Ayodya akan Diperbaiki melalui CSR

Kamis, 19 Mei 2016 3628

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469035

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307796

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284354

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260978

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196600

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks