RT dan RW di Kelurahan Pluit Rutin Laporan ke Qlue

Jumat, 03 Juni 2016 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Nani Suherni 7031

RT dan RW di Kelurahan Pluit Rutin Laporan ke Qlue

(Foto: Ilustrasi)

Sebanyak 253 pengurus RT dan 21 RW di Kelurahan Pluit, Kecamatan Penjaringan, Jakarta Utara sudah diberikan bimbingan teknis penggunan aplikasi Qlue. Kini, para RT/RW itu sudah rutin melakukan pelaporan sebanyak tiga kali setiap harinya.

Tidak ada RT maupun RW di wilayah Kelurahan Pluit yang menolak membuat laporan melalui aplikasi qlue

Lurah Pluit, Purnomo mengatakan, di wilayahnya terdapat 253 RT dan 21 RW. Saat ini semuanya sudah aktif melakukan pelaporan melalui aplikasi Qlue.

“Tidak ada RT maupun RW di wilayah Kelurahan Pluit yang menolak membuat laporan melalui aplikasi Qlue. Terbukti pengurus RT dan RW aktif melaporkan di Qlue tiga kali sehari,” ujar Purnomo, Jumat (3/6).

Menurut Purnomo, rutinnya pengurus RT dan RW mengirim laporan tidak lepas dari sosialisasi yang masif digelar pihak kelurahan untuk memberikan pemahaman cara penggunaan aplikasi.

Materi bimbingan teknologi sudah dilakukan dari pengenalan sistem operasi telepon seluler berbasis android hingga penggunaan aplikasi Qlue. Selain itu, juga disampaikan pentingnya laporan pengurus RT dan RW bagi penyelesaian persoalan di wilayahnya.

Hasil laporan pengurus RT/RW di wilayahnya, paling banyak permintaan pembersihan sampah, saluran air macet dan lampu penerangan jalan umum (PJU) mati.

“Hingga saat ini, pengurus RT dan RW mendukung adanya pelaporan melalui qlue,” tandas Purnomo.

BERITA TERKAIT
Kelurahan Duri Pulo Sosialisasi Qlue Kepada RT dan RW

Pengurus RT/RW di Duri Pulo Ikuti Pelatihan Qlue

Kamis, 02 Juni 2016 4170

Lurah Harus Jalin Komunikasi Dengan RW dan RT

Lurah Harus Terus Sosialisasikan Qlue ke RT/RW

Selasa, 31 Mei 2016 3234

51 Pengurus RT dan RW Kelurahan Kamal Muara Diberikan Sosialisasikan Qlue

RT/RW Kamal Muara Rutin Lakukan Pelaporan Qlue

Rabu, 01 Juni 2016 4206

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks