Komunitas Peduli Sampah Gandeng Qlue

Minggu, 15 Mei 2016 Reporter: Rudi Hermawan Editor: Budhi Firmansyah Surapati 4969

 Komunitas Peduli Sampah Gandeng Qlue

(Foto: Rudi Hermawan)

Jakarta Osoji Club (JOC) atau komunitas peduli kebersihan bekerja sama dengan Qlue dalam pagelaran tahunan Ennichisai di Little Tokyo Blok M Square, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Kerja sama dilakukan untuk mengedukasi masyarakat agar tidak membuang sampah sembarangan.

Jadi nanti Dinas Kebersihan akan langsung menjemput sampah dan ini sangat memudahkan JOC dalam mengelola dan mengedukasi

Public Relation Qlue, Agung Prabowo mengatakan, kerja sama ini sangat tepat. Sebab JOC berkomitmen untuk mengedukasi masyarakat untuk tidak membuang sampah sembarangan, dan pihaknya membantu dari aplikasi, agar sampah yang menumpuk dilaporkan ke Qlue dan dikoneksikan ke Dinas Kebersihan DKI Jakarta. 

"Jadi nanti Dinas Kebersihan akan langsung menjemput sampah dan ini sangat memudahkan JOC dalam mengelola dan mengedukasi," ujar Agung, Minggu (15/5) malam.

Diah Nurmalasari, relawan JOC menuturkan, kerja sama dengan Qlue ini sangat tepat  sebab memliki visi dan misi yang sama yakni berani berubah. Terlebih, dari laporan yang masuk ke Qlue nantinya terkoneksi dengan Dinas Kebersihan DKI. 

"Kolaborasi ini sangat baik dan tepat serta bisa mensosialisasikan tidak membuang sampah sembarangan," katanya

Ditambahkan Diah, dalam pagelaran yang dilaksanakan dalam dua hari yakni 14 - 15 Mei ini, pihaknya menerjunkan 400 relawan yang bertugas memetik sampah. 

"Diharapkan masyarakat membiasakan diri untuk membuang sampah pada tempatnya," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Ribuan Pegaduan Warga di Jakbar Telah Ditindaklanjuti

Jakbar Tindaklanjuti 6.000 Aduan Qlue

Senin, 25 April 2016 4368

157 RT dan RW Se-Kelurahan Koja Hadiri Sosialisasi Qlue

Ketua RT/RW di Koja Ikuti Pelatihan Qlue

Jumat, 22 April 2016 8790

Atasi Jalan Rusak, Sudin Bina Marga Jakut Bentuk TRC

Jakut Siagakan 48 Personel TRC Jalan Rusak

Rabu, 20 April 2016 3304

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469042

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307838

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284364

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260983

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196609

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks