Ruang PTSP Pademangan Barat Harus Diperbesar

Jumat, 13 Mei 2016 Reporter: Suriaman Panjaitan Editor: Rio Sandiputra 3909

Ruang PTSP Pademangan Barat Harus Diperbesar

(Foto: Suriaman Panjaitan)

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat melakukan sidak ke kantor Kelurahan Pademangan Barat di Jalan Budi Mulia Raya No 1, Pademangan Barat, Jakarta Utara pada Jumat (13/5)‎.

T‎ernyata memang ini butuh pembenahan, terutama untuk pelayanan ini. Karena ruangan PTSP ini terlalu kecil

Sejumlah ruangan menjadi sorotan Djarot. Diantaranya ruangan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP)‎, ruang kearsipan yang terletak di lantai satu dan kamar mandi umum yang berada di lantai dua kantor kelurahan tersebut.

"Acara kunjungan ini dadakan. Karena biasanya sholat Jum'at saya langsung menuju ke lokasi, tapi ada feeling buat mampir dulu lah," ujar Djarot.

Dari hasil sidak tersebut, Djarot menilai beberapa ruangan di Kantor Kelurahan Pademangan Barat butuh perbaikan. Perbaikan tersebut ia sarankan ‎agar warga yang ingin berkunjung kesana merasakan kenyamanan.

"T‎ernyata memang ini butuh pembenahan, terutama untuk pelayanan ini. Karena ruangan PTSP ini terlalu kecil. Di belakang itu ada aset pemerintah, aset ancol yang belum dikasihkan kepada kita, dikelola PAM Jaya, katanya sekarang dikasih ke Aetra. Itu enggak dipakai, makanya kita akan urus. Supaya warga nyaman‎," tandasnya.

BERITA TERKAIT
PTSP di Grogol Petamburan akan Dilengkapi Perpustakaan

PTSP di Grogol Petamburan akan Dilengkapi Perpustakaan

Selasa, 10 Mei 2016 4854

Pengguna Layanan AJIB Mayoritas Pemohon Online

Pengguna Layanan AJIB Mayoritas Pemohon Online

Rabu, 11 Mei 2016 7070

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468505

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282630

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks