17 PMKS di Jaksel Terjaring Razia

Selasa, 03 Mei 2016 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Budhi Firmansyah Surapati 3960

17 PMKS di Jaksel Diamankan Petugas

(Foto: Aldi Geri Lumban Tobing)

Sebanyak 17 penyandang masalah kesejahteraan sosial (PMKS) terjaring razia petugas Suku Dinas Sosial Jakarta Selatan.

Menurut pengakuan mereka, ada yang berasal dari Indramayu, Kuningan, Kebumen, Medan, Semarang, Padang, Garut. Tiga orang dari Jakarta. Lima diantara mereka perempuan

Belasan PMKS yang terdiri dari pengemis, gelandangan, tuna wisma, orang dengan masalah kejiwaan (ODMK), serta jompo terlantar, diamankan petugas dari Jl Kebagusan, Jl Pesanggrahan, Jl Mampang Prapatan, dan Pasar Mayestik. 

Kepala Suku Dinas Sosial Jakarta Selatan, Mursidin Nasir mengatakan, sebagian besar PMKS tidak memiliki identitas. Sedangkan yang memiliki KTP berasal dari Kabupaten Bekasi.

"Menurut pengakuan mereka, ada yang berasal dari Indramayu, Kuningan, Kebumen, Medan, Semarang, Padang, Garut. Tiga orang dari Jakarta. Lima diantara mereka perempuan," kata Mursidin, Selasa (3/5).

Dikatakan Mursidin, penjangkauan PMKS di Jakarta Selatan akan lebih ditingkatkan. Diprediksi, akan ada peningkatan jumlah PMKS di libur panjang akhir pekan ini terutama di pusat-pusat keramaian seperti tempat wisata, pusat perbelanjaan, dan jalan-jalan protokol.

BERITA TERKAIT
36 PMKS Terjaring Razia

36 PMKS Terjaring Razia di Jaktim

Sabtu, 30 April 2016 4173

18 PMKS di Jakbar Diamankan

18 PMKS di Jakbar Diamankan

Rabu, 27 April 2016 2951

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468519

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307258

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285067

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283964

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282638

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks