Warga Minta Saluran Air Jl Bugis Raya Dinormalisasi

Senin, 02 Mei 2016 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Rio Sandiputra 3964

 Warga Kebon Bawang Minta Saluran Air Jl Bugis Raya Dinormalisasi

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Warga Kelurahan Kebon Bawang, Tanjung Priok, Jakarta Utara meminta normalisasi saluran air sepanjang Jalan Bugis Raya. Akibat endapan lumpur yang tebal, saluran tidak dapat menampung air sehingga meluap hingga ke jalan.

Kalau sampah sering dibersihkan oleh PPSU. Tapi kalau lumpur kan mereka tidak keruk, padahal sudah cukup tebal di dalam saluran

Martin (56) warga RW 11, Kelurahan Kebon Bawang mengatakan, saat ini saluran air sepanjang Jalan Bugis Raya, yang panjangnya kira-kira 200 meter dan lebar satu meter sudah sangat padat lumpur.

"Kalau sampah sering dibersihkan oleh PPSU. Tapi kalau lumpur kan mereka tidak keruk, padahal sudah cukup tebal di dalam saluran," ujar Martin, Senin (2/5).

Menurut Martin, akibat lumpur tebal, daya tampung saluran berkurang. Sehingga jika hujan deras, air menggenangi jalan hingga ketinggian 25 sentimeter.

Lurah Kebon Bawang, Roni Jarpiko menuturkan, permintaan warga terkait normalisasi saluran air sepanjang Jalan Bugis Raya memang sudah disulkan lewat musyawarah rencana pembangunan (musrenbang) tahun ini untuk pengerjaan tahun 2017.

"Semoga dapat dinormalisasi tahun ini, saya akan segera berkoordinasi dengan Sudin PU Tata Air," tandasnya Roni.

Sementara Kasudin Tata Air Jakarta Utara, Herning Wahyuningsih saat dihubungi telepon gengamnya sedang tidak aktif.

BERITA TERKAIT
Walikota Perintahkan PPSU Bersihkan Saluran Phb Jatiwaringin

Petugas PPSU Diminta Bersihkan Saluran PHB Jatiwaringin

Jumat, 29 April 2016 4146

Hambat Saluran PHB, 12 Bangli Dibongkar

Hambat Saluran PHB, 12 Bangli Dibongkar

Kamis, 28 April 2016 3766

Jadi Penyebab Genangan Saluran Air Jl STM Walang Dikuras

Saluran Air Jl STM Walang Dikuras

Jumat, 29 April 2016 6870

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks