3 Kelurahan di Jakut akan Jadi Kampung KB

Kamis, 28 April 2016 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Budhi Firmansyah Surapati 11860

 3 Kelurahan di Jakut akan Jadi Kampung KB

(Foto: Istimewa)

Tiga kelurahan di Jakarta Utara, akan diresmikan menjadi kampung Keluarga Berencana (KB). Dari tiga kelurahan, hanya Kelurahan Pademangan Timur yang sudah diresmikan. Sedangkan dua lainya, Kelurahan Sungai Bambu dan Kelurahan Marunda, akan menyusul diresmikan pada tahun ini.

Saya meminta agar semua UKPD untuk berperan aktif dalam menyukseskan program kampung KB sesuai tupoksi masing-masing

Plt Wali Kota Jakarta Utara, Wahyu Haryadi mengatakan, ketiga kelurahan yang direncanakan menjadi kampung KB merupakan tahap awal dari keseluruhan 31 kelurahan di Jakarta Utara. Secara bertahap, kelurahan lainnya akan menyusul. 

"Sebagai tahap awal saat ini tiga kelurahan, Sungai Bambu, Marunda dan Pademangan Timur. Ketiganya sudah mempunyai RPTRA," ujar Wahyu, usai meresmikan RPTRA Pademangan Timur, Kamis (28/4). 

Dijelaskan Wahyu, ada 21 indikator yang menjadi pedoman dalam pelaksanaan kampung KB, seperti meningkatnya peserta KB Baru dan KB Aktif, kelompok Bina Keluarga Balita (BKB), Bina Keluarga Remaja (BKR), Bina Keluarga Lansia (BKL) dan Pusat Informasi dan Konseling (PIK) Remaja. Kemudian tidak ada perempuan buta aksara dan sarana dan fasilitas lingkungan, serta pemberdayaan masyarakat dan kerukunan warga melalui lembaga kemasyarakatan.

"Saya meminta agar semua UKPD untuk berperan aktif dalam menyukseskan program kampung KB sesuai tupoksi masing-masing," ucap Wahyu.

Kepala BPM PKB Provinsi DKI Jakarta, Dien Emawati mengatakan, program kampung KB menyasar daerah yang kumuh atau padat penduduk. Sebab, populasi di kawasan permukiman padat penduduk cenderung tinggi.

"Selain itu sasaran kampung KB ini adalah daerah yang hasil pendataan keluarga masih banyak belum didata, dan daerah yang keluarganya punya banyak anak remaja dan balita," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Gedung Jamkesda Dinkes DKI akan Jadi Rumah Singgah

Gedung Jamkesda Dinkes DKI akan Jadi Rumah Singgah

Rabu, 27 April 2016 13722

27 Warga Pademangan Timur Mendapat Layanan KB Gratis

Warga Pademangan Timur Dapat Layanan KB Gratis

Kamis, 21 April 2016 11110

Tanjung Priok Targetkan 17.375 Akseptor Baru

Tanjung Priok Targetkan 17.375 Akseptor Baru

Selasa, 22 Maret 2016 6952

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468503

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307237

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285052

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283951

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282629

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks