Djarot Minta Tim Khusus Susun Pertanggungjawaban BOP

Selasa, 26 April 2016 Reporter: Suriaman Panjaitan Editor: Budhi Firmansyah Surapati 5454

Djarot Minta Tim Khusus Susun Pertanggung Jawaban BOP

(Foto: Reza Hapiz)

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat menargetkan penyusunan Surat Pertanggungjawaban‎ (SPJ) dan Laporan Pertanggungjawaban (LPJ) Biaya Operasional Pendidikan (BOP) rampung setiap akhir bulan. Untuk mencapai target, Ia meminta Dinas Pendidikan (Disdik) menempatkan tenaga administrasi yang khusus menangani SPJ dan LPJ.

Akhir bulan itu harus ada laporan. Nah oleh karenanya, saya minta disekolah harus ditunjuk satu atau dua orang, jadi tim yang bertanggung jawab untuk ini

Dikatakan Djarot, selama ini laporan SPJ dan LPJ BOP, kerap menumpuk di akhir tahun, bahkan ada yang tidak dibukukan. Padahal, seharusnya SPJ dan LPJ BOP disusun dan diserahkan ke tingkat provinsi pada akhir bulan. 

"Akhir bulan itu harus ada laporan. Nah oleh karenanya, saya minta di sekolah harus ditunjuk satu atau dua orang, jadi tim yang bertanggung jawab untuk ini," kata Djarot di SMK Negeri 57 Jakarta di Jakarta Selatan, Selasa (26/4).

Selama ini, Djarot menduga, lambannya penyerahan dua jenis laporan itu juga terkadang datang dari guru. Dengan adanya petugas yang konsen menangani, SPJ dan LPJ diharap lebih cepat. Selain itu, guru dan kepala sekolah juga akan lebih fokus menangani anak didik.

"Sering kali yang nakal, agak mempersulit itu guru-gurunya kadang-kadang. Makanya nanti orang yang akan mengumpulkan SPJ-SPJ ini betul-betul telaten dan sedikit bawel jadi enggak sungkan untuk tagih laporan," tandasnya

BERITA TERKAIT
Djarot Minta SPJ BOP Tahun Ini Capai 100 Persen

Djarot Minta SPJ BOP Tahun Ini Capai 100 Persen//

Selasa, 26 April 2016 921

Djarot Ajak Warga Jaga Kebersihan

Djarot Ajak Warga Jaga Kebersihan

Minggu, 24 April 2016 1594

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469059

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307911

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284376

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261002

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196622

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks