Lumpur dan Sampah di RPTRA Kebon Pala Dibersihkan

Jumat, 22 April 2016 Reporter: Nurito Editor: Andry 3346

 Penuh Lumpur Banjir, RPTRA Kebon Pala Disemprot

(Foto: Nurito)

Puluhan petugas gabungan membersihkan sampah dan lumpur sisa banjir di areal Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Kebon Pala, Makasar, Jakarta Timur. Aksi bersih-bersih ini dilakukan mulai dari ruang serba guna, laktasi, perpustakaan, PKK Mart, taman dan fasilitas lain yang ada RPTRA.

Bersih-bersih dimulai sekitar pukul 10.00 sampai sekarang

Pantauan Beritajakarta.com, aksi bersih-bersih di RPTRA Kebon Pala melibatkan petugas dari Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Timur, Penanganan Prasarana Sarana Umum (PPSU) dan Satpol PP. Seluruh ruangan RPTRA yang semula dipenuhi sampah dan lumpur dibersihkan petugas dengan menyemprotnya menggunakan pompa portabel.

Lurah Kebon Pala, Sigit Darmanto mengatakan, aksi bersih-bersih dilakukan karena seluruh bagian ruangan RPTRA berkondisi penuh sampah dan lumpur yang terbawa banjir pada Kamis (21/4) kemarin. Ketebalan lumpur di areal RPTRA yang disemprot petugas dengan pompa portabel rata-rata mencapai lima sentimeter.

"Bersih-bersih dimulai sekitar pukul 10.00 sampai sekarang," ungkapnya, Jumat (22/4).

Untuk sementara waktu RPTRA Kebon Pala, Makasar, Jakarta Timur, ditutup untuk umum. Meskipun sudah dibersihkan, masih ada beberapa areal yang masih basah.

"Aktifitas sementara ditutup untuk umum. Karena mana mungkin saya membiarkan anak-anak bermain tapi tempatnya kotor. Tentu harus dibersihkan terlebih dulu," kata Yeti, Ketua Koordinator Pokssus RPTRA Jakarta Timur.

Mengenai rumput yang rusak, masih menjadi tanggungjawab pihak PT Astra selaku CSR yang membangun RPTRA. Sebab dalam MoU nya, masa pemeliharaan RPTRA itu selama enam bulan menjadi tanggungan pihak perusahaan.

"Saya juga senang karena petugas PPSU dan Damkar bergerak cepat membersihkan RPTRA Kebon Pala. Mudah-mudahan tidak kebanjiran lagi," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Empat Pompa Sudin PKP Semprot Lumpur Sisa Banjir

Mobil Pompa Bersihkan Lumpur Sisa Banjir

Jumat, 22 April 2016 3701

Petugas PPSU Bersihkan Sisa Genangan di SMAN 99

Petugas PPSU Bersihkan Sisa Genangan di SMAN 99

Kamis, 21 April 2016 8918

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469038

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307818

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284359

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260980

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196604

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks