Saluran Air Jl Gunung Sahari Raya Dibersihkan

Kamis, 21 April 2016 Reporter: Rudi Hermawan Editor: Budhi Firmansyah Surapati 5656

20 Petugas PPSU di Kerahkan Cek Saluran di Jalan Gunung Sahari Raya

(Foto: Rudi Hermawan)

Puluhan petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) Kelurahan Gunung Sahari Utara membersihkan saluran air di sepanjang Jl Gunung Sahari Raya, Gunung Sahari Utara, Sawah Besar. Pembersihan dilakukan untuk mengangkat sampah dan lumpur yang menyumbat saluran. 

Ada 20 petugas PPSU yang kami kerahkan untuk cek saluran. Sekarang air dapat mengalir dengan lancar

Lurah Gunung Sahari Utara, Trisno mengatakan, sejak pagi sekitar pukul 06.00, pihaknya mengerahkan 20 petugas PPSU di kawasan Jl Gunung Sahari Raya. Selain membantu petugas Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Pusat melakukan penyedotan genangan, PPSU juga diarahkan mengatur lalu lintas.

"Saat ini air sudah surut. Hanya di Jl Gunung Sahari Raya sisi Kali Ciliwung masih tergenang," ujarnya, Kamis (21/4).

Menurut Trisno, setelah air di jalan surut, petugas PPSU pun dialihkan melakukan pengecekan saluran di sepanjang jalan. Seluruh sampah dan lumpur yang menyebabkan saluran terganggu dibersihkan.

"Ada 20 petugas PPSU yang kami kerahkan untuk cek saluran. Sekarang air dapat mengalir dengan lancar," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Petugas PPSU Bersihkan Sisa Genangan di SMAN 99

Petugas PPSU Bersihkan Sisa Genangan di SMAN 99

Kamis, 21 April 2016 8541

PPSU Makasar Evakuasi Korban Banjir

PPSU Makasar Evakuasi Korban Banjir

Kamis, 21 April 2016 3010

Djarot Ingin Jumlah PPSU Ditambah

Djarot Ingin Jumlah Petugas PPSU Ditambah

Selasa, 19 April 2016 3963

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks