Kamis, 21 April 2016 Reporter: Rudi Hermawan Editor: Andry 5348
(Foto: Rudi Hermawan)
Suku Dinas Perindustrian dan Energi Jakarta Pusat mengganti puluhan lampu Penerangan Jalan Umum (PJU) di sepanjang Jalan Penjernihan, Tanah Abang dengan lampu Light Emitting Diode (LED).
Kepala Suku Dinas Perindustrian dan Energi Jakarta Pusat Iswandi mengatakan, pergantian lampu LED dilakukan untuk mengemat energi dan membuat rasa nyaman pengguna jalan. Sebab, kualitas lampu ini jauh lebih baik dari lampu-lampu konvensional yang dipasang sebelumnya.
"Sudah 60 titik lampu yang sudah diganti dengan LED. Dari sebelumnya 400 watt menjadi 200 watt," katanya, Kamis (21/4).
Ia menerangkan, pergantian lampu pada PJU ini tidak akan mengurangi kualitas penerangan di lokasi. Pemasangan lampu LED sendiri dilakukan sejak satu pekan lalu dengan mengerahkan 16 petugas dan dua mobil tangga.
"Masih ada 20 titik lampu lagi yang akan diganti, diperkirakan minggu ini selesai," tandasnya.