Kamis, 07 April 2016 Reporter: Suriaman Panjaitan Editor: Nani Suherni 4148
(Foto: Yopie Oscar)
Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat meminta Asisten Kesejahteraan Sekda Pemprov DKI Jakarta, Fatahillah untuk mendata seluruh tempat ibadah di Ibukota.
"Tolong didata, diinventarisir," katanya saat bertemu rombongan pimpinan wilayah Muhammadiyah DKI Jakarta, Kamis (7/4).
Djarot mengatakan, saat ini banyak bangunan masjid yang belum memiliki IMB. Pendataan yang dilakukan untuk memfasilitasi agar memiliki IMB.
"Kita fasilitasi supaya ada IMB. Istilahnya ada pemutihan," katanya.
Ke depan, sambung Djarot, pihaknya meminta untuk tidak mempersulit proses pengeluaran IMB bangunan. Pasalnya, sulitnya proses perizinan memicu berdirinya bangunan ilegal.
"Kalau mau bangun tempat ibadah sama semua. Jadi kewajiban dipenuhi yaitu ngurus IMB, betul-betul dibantu. Nggak usah lama-lama karena lama-lama dan terlampau sulit itu ini menyebabkan orang-orang melanggar," tandasnya.