Dishubtrans-Organda Sepakat Turunkan Tarif Angkutan Umum

Sabtu, 02 April 2016 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Rio Sandiputra 5582

Dishubtrans-Organda Sepakat Turunkan Tarif Angkutan Umum

(Foto: Ilustrasi)

Dinas Perhubungan dan Transportasi (Dishubtrans) DKI Jakarta telah melakukan rapat bersama dengan Organda DKI, serta Dewan Transportasi Kota Jakarta membahas penurunan tarif angkutan umum. Dari hasil rapat disepakati tarif angkutan umum kelas ekonomi turun Rp 300-500.

Ini akan dilaporkan dulu ke Pak Gubernur. Pergubnya sudah ada, mudah-mudahan Senin sudah ditandatangani, setelah itu baru dieksekusi

Kepala Dishubtrans DKI Jakarta, Andri Yansyah mengatakan, hasil rapat nantinya akan dilaporkan dulu kepada Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama.

Diharapkan pada Senin (4/4) pekan depan peraturan gubernur (pergub) sudah bisa ditandatangani. Sehingga kebijakan penurunan tarif bisa diberlakukan mulai Selasa, 5 April 2016.    

"Ini akan dilaporkan dulu ke Pak Gubernur. Pergubnya sudah ada, mudah-mudahan Senin sudah ditandatangani, setelah itu baru dieksekusi," kata Andri, saat dihubungi Beritajakarta.com, Sabtu (2/4). 

Berdasarkan hasil kesepakatan penurunan tarif angkutan umum yakni sebesar Rp 300 - 500. Dengan rincian tarif bus kecil (angkot) dari Rp 3.500 menjadi Rp 3.000, tarif bus sedang dari Rp 3.800 menjadi Rp 3.500, tarif bus besar dari Rp 3.800 menjadi Rp 3.500. 

Kemudian untuk tarif taksi flag fall atau buka pintu pertama dari Rp 7.500 menjadi Rp 6.500. Sementara untuk tarif per kilometer dari Rp 4.000 jadi Rp 3.500, waktu tunggu dari Rp 48.000 jadi Rp 42.000 atau turun 13 persen.

BERITA TERKAIT
Three In One Dihapus, Transjakarta Diminta Tambah Armada

Armada dan Headway Transjakarta Harus Ditingkatkan

Jumat, 01 April 2016 3107

Ini Cara Agar Tarif Angkutan Umum Seragam

Ini Cara Agar Tarif Angkutan Umum Seragam

Kamis, 31 Maret 2016 3787

 Taksi Bisa Singkirkan Angkutan Omprengan

Taksi Bisa Singkirkan Angkutan Omprengan

Rabu, 30 Maret 2016 3540

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468505

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282630

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks