Persiapan UASBN SDN UKU 08 Tak Terganggu

Jumat, 25 Maret 2016 Reporter: Nurito Editor: Budhi Firmansyah Surapati 3595

Walau Gedung Ambruk, Presitasi Siswa SDN UKU 08 Tetap Gemilang

(Foto: Nurito)

Walau kondisi gedung sekolah memprihatinkan, persiapan murid SDN Utan Kayu Utara (UKU) 08 Pagi, Matraman, Jakarta Timur, menghadapi Ujian Akhir Sekolah Berstandar Nasional (UASBN) tidak terganggu.

Sekolah kami boleh ambruk tapi prestasi akademik dan non akademik tetap dipertahakan

Bahkan, saat dilakukan try out ketiga Maret ini, SDN UKU 08 Pagi, meraih juara ketiga di tingkat gugus Matraman.

Kepala SDN UKU 08 Pagi, Rita Butar Butar mengatakan, walau kondisi sebagian gedung sekolah rusak parah sejak 2014 lalu, prestasi siswa-siswinya tidak menurun. Bahkan, pada saat UASBN 2015 lalu, nilai rata-rata siswanya mencapai 6,75.

"Angka ini termasuk kategori baik. Tidak hanya di bidang akademik, di bidang non akademik siswa kita juga berprestasi," ujarnya, Jumat (25/3).

Prestasi non akademik diantaranya, juara sepak bola  tingkat kecamatan dan juara pertama lomba catur tingkat gugus Matraman. Selain itu juara kedua voli putri tingkat kecamatan.

Ke depan, siswa sekolahnya juga akan mengikuti seleksi Pekan Olaharga (POR) tingkat kota yang akan dilaksanakan pada 24 April mendatang.

"Sekolah kami boleh ambruk tapi prestasi akademik dan non akademik tetap dipertahakan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Djarot Minta Dinas Pendidikan Kawal Peserta UN

Djarot Minta Disdik Matangkan Persiapan Peserta UN

Senin, 21 Maret 2016 3488

15 Gedung Sekolah Dijaktim Akan Direhab Total

15 Gedung Sekolah Akan Direhab Total

Selasa, 27 Januari 2015 6433

Atap Gedung SDN Utan Kayu Utara 08 Ambruk

Gedung SDN Utan Kayu Utara 08 Memprihatinkan

Kamis, 24 Maret 2016 5717

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469050

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307872

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284371

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260994

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196618

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks