Lumpur Saluran Air Jl Lorong 104 Dikeruk

Rabu, 23 Maret 2016 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Rio Sandiputra 4556

Lumpur Saluran Air Lorong 104 Dikuras

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Saluran air Jalan Lorong 104, Kelurahan Rawa Badak Utara, Koja, Jakarta Utara dibersihkan petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU).

Upaya pengerukan lumpur pada saluran tersebut kami lakukan sebagai langkah antisipasi genangan di sepanjang jalan tersebut, karena terdapat juga pasar lokbin

Lurah Rawa Badak Utara, Teguh Subroto mengatakan, pembersihan lumpur dilakukan di saluran dengan panjang sekitar 200 meter dan lebar satu meter. Ada 30 petugas PPSU yang dikerahkan untuk pembersihan kali ini.

Menurut Teguh, saluran tersebut mengalir ke saluran gendong Kali Sunter. "Upaya pengerukan lumpur pada saluran tersebut kami lakukan sebagai langkah antisipasi genangan di sepanjang jalan tersebut, karena terdapat juga pasar lokbin," ujar Teguh, Rabu (23/3).

Untuk memudahkan pembersihan, lanjut Teguh, petugas terpaksa membongkar sebagian coran inrit yang menutup saluran. Hasilnya, sebanyak lebih dari 150 karung lumpur campur sampah diangkut dari saluran tersebut.

"Ke depan agar lebih optimal pengerukan lumpur, maka saya akan berkoordinasi dengan Sudin PU Tata Air untuk mengerahkan petugasnya mengeruk lumpur sepanjang saluran air ini," tandas Teguh.

BERITA TERKAIT
Inrit Saluran PHB Kelapa Dua Dibongkar

Inrit Saluran PHB Kelapa Dua Dibongkar

Selasa, 22 Maret 2016 3879

Sudin Tata Air Jaksel Diminta Cek Saluran Air

Sudin Tata Air Jaksel Diminta Cek Saluran Air

Senin, 21 Maret 2016 3275

PPSU Keruk Lumpur di Saluran Air Jl Ampera Raya

Saluran Air Jl Ampera Raya Dibersihkan

Jumat, 18 Maret 2016 4275

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469042

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307838

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284364

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260983

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196609

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks