127 Eks Warga Kalijodo di Rusun Marunda Mutasi KTP

Rabu, 23 Maret 2016 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Rio Sandiputra 4589

127 Eks Warga Kalijodo di Rusun Marunda Mutasi KTP

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Ratusan warga eks Kalijodo yang tinggal di Rusun Marunda, Cilincing, Jakarta Utara, Blok A11 RT 11/10, Kelurahan Marunda, Cilincing, Jakarta Utara memadati pelayanan KTP dan pengurusan surat perjanjian sewa hunian rusun.

Karena sekarang sudah tinggal di Rusun Marunda, harus mutasi sesuai domisili, maka kami berikan layanan tersebut

Kepala UPT Rusun Marunda, Suharyanti mengatakan, tujuan pelayanan KTP dan pengurusan sewa rusun yang dilakukan pengelola Rusun Marunda bersama Suku Dinas (Sudin) Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) Jakarta Utara demi memberikan kemudahan layanan pada warga eks Kalijodo yang saat ini tinggal di Rusun Marunda. Sehingga alamat KTP sesuai domisili, serta bisa membuat rekening Bank DKI.

"Selama ini meski sudah menempati Rusun Marunda, warga eks Kalijodo masih ber-KTP Kelurahan Pejagalan, Kecamatan Penjaringan, Jakarta Utara. Karena sekarang sudah tinggal di Rusun Marunda, harus mutasi sesuai domisili, maka kami berikan layanan tersebut," ujar Suharyanti, Rabu (23/3).

Diakui Suharyanti, sesuai prosedur para penghuni eks Kalijodo tersebut terlebih dahulu membuat Surat Perjanjian (SP) sewa menyewa rusun dengan pengelola UPT Rusun Marunda. Upaya itu dilakukan supaya si penyewa tidak dapat kembali menyewakan rusun yang ditempatinya sesuai perjanjian pada orang lain.

Selanjutnya, baru mengurus mutasi kependudukan. Dalam pelayanan ini sebanyak 49 Kepala Keluarga mengurus dokumen SP dan 127 mutasi pembuatan KTP.

BERITA TERKAIT
Warga Eks Kalijodo Diberikan Pelatihan Industri Garmen

Warga Eks Kalijodo Diberikan Pelatihan Industri Garmen

Rabu, 16 Maret 2016 9168

Sabtu dan Minggu, Layanan Terpadu Digelar di Rusun Pulogebang

Warga Eks Kalijodo di Rusun Pulogebang Miliki RT Baru

Senin, 07 Maret 2016 13899

Posko Pendidikan Warga Eks Kalijodo Masih Dibuka

Posko Pendidikan Warga Eks Kalijodo Masih Dibuka

Rabu, 02 Maret 2016 4687

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469034

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307787

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284354

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260977

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196600

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks