Djarot Berdendang di Rusun Jatinegara Barat

Sabtu, 19 Maret 2016 Reporter: Nurito Editor: Budhi Firmansyah Surapati 3962

Djarot Ajak Warga Rusun Jatinegara Barat Berdendang Bersama

(Foto: Nurito)

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat, membuka secara resmi kegiatan 'Road Show Musik untuk Rakyat', di Rumah Susun (Rusun) Jatinegara Barat, Kampung Melayu, Jatinegara, Jakarta Timur. Dalam kesempatan tersebut, Djarot berdendang ria bersama ratusan warga.

Jadi sekali-kali perlu rileks, tidak berkutat pada pekerjaan melulu. Anak-anak yang memiliki bakat menyanyi juga tampil di acara ini

Pantauan Beritajakarta.com, usai membuka acara, Djarot langsung mendendangkan tiga lagu karya Koes Plus. Masing-masing berjudul Bujangan, Diana, Ku Jemu. Tidak hanya antusias bernyanyi bersama, sebagian warga bahkan berjoged dengan ceria di hadapan Djarot. 

"Kegiatan ini sangat bagus. Jadi sekali-kali perlu rileks, tidak berkutat pada pekerjaan melulu. Anak-anak yang memiliki bakat menyanyi juga tampil di acara ini," kata Djarot, Sabtu (19/3).

Menurut Djarot, selain warga dapat berkumpul bersama bersilaturahmi, mereka juga dapat melepas penat menikmati hiburan. Karena itu, kegiatan serupa perlu diadakan di setiap rusun.

Djarot mengatakan, dalam penyajian pentas musik, tidak perlu formal dan cukup sederhana saja. Jika digelar lesehan, Ia juga tak mempersoalkan. 

"Satu sama lain terjalin tali persaudaraan. Berkumpul seperti ini juga rasa kebersamaan selalu ada. Tidak ada perbedaan satu sama lain, semua memiliki rasa tanggungjawab membangun Jakarta yang lebih sehat, bersih dan berbudaya," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Goyang Dangdut, Basuki Hebohkan Perayaan HUT TNI ke-70

Basuki Berdangdut Ria Bareng Warga dan Prajurit TNI

Senin, 05 Oktober 2015 7369

Buka Grand Final Abnonku, Wagub Nyanyikan 2 Lagu Koes Ploes

Djarot Nyanyikan Lagu Koes Plus di TMII

Kamis, 19 November 2015 3996

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469054

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307888

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284373

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260995

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196619

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks