Ratusan Pohon Ditanam di 11 Lapangan di Jaktim

Jumat, 18 Maret 2016 Reporter: Nurito Editor: Rio Sandiputra 3951

590 Pohon Produktif Ditanam di 11 Lapangan Terbuka

(Foto: Nurito)

Sebanyak 590 pohon produktif, ditanam di 11 lapangan terbuka di Jakarta Timur. Penanaman pohon ini sudah dilakukan sejak sebulan lalu.

Dengan kondisi polusi udara di Jakarta yang sangat tinggi, kita harapkan penanaman 590 pohon ini akan menjadi paru-paru kota

Kepala Dinas Olahraga dan Pemuda DKI Jakarta, Firmansyah Wahid mengatakan, penanaman 590 pohon produktif ini untuk menghijaukan lapangan. Sebab saat ini masih ada sejumlah lapangan yang terlihat gersang. Seperti di areal parkir GOR Ciracas, terlihat gersang lantaran pohon masih sangat minim.

"Dengan kondisi polusi udara di Jakarta yang sangat tinggi, kita harapkan penanaman 590 pohon ini akan menjadi paru-paru kota," ujar Firmansyah, saat menanam pohon di GOR Ciracas, Jumat (18/3).

Menurutnya, GOR Ciracas saat ini terbilang masih kurang hijau. Berbeda jauh kondisinya dengan GOR Rawamangun yang hijau dan rindang. Ia berharap dengan adanya penanaman pohon ini tidak ada lagi lapangan terbuka di DKI yang gersang.

Sementara, Kasudin Olahraga dan Pemuda Jakarta Timur, Heru Haryanto mengatakan, ke 11 lapangan yang ditanami pohon ini adalah Lapangan Cijantung, Cibubur. Kemudian Lapangan Kelapadua Wetan, Klender, Cakung, Setu, Gedong, Ceger, Lubang Buaya, gedung Serbaguna Klender dan GOR Ciracas.

"590 pohon produktif ini bantuan dari Sudin Kelautan Perikanan dan Ketahanan Pangan Jakarta Timur. Kita masih butuh 1.000 pohon lagi untuk ditanam di lapangan terbuka," tandas Heru.

Jenis tanaman yang ditanam jenis damar, angsana, cendana, akasia, kemang dan sebagainya.

BERITA TERKAIT
30 Pohon Trembesi Ditanam di Jalur Hijau Jalan Kamal Muara Raya

30 Pohon Trembesi Ditanam di Jl Kamal Muara

Jumat, 18 Maret 2016 5260

Belasan Pohon Liar Bantaran Rel RE Martadina Dipotong

Pohon di Bantaran Rel KA Pademangan Ditopping

Rabu, 16 Maret 2016 2487

 1.000 Pohon Pucuk Merah Ditanam Di Kantor Walikota

1.000 Pohon Pucuk Merah Ditanam di Kantor Walkot Jakut

Senin, 14 Maret 2016 4060

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283953

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks