Jumat, 18 Maret 2016 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Rio Sandiputra 2890
(Foto: Aldi Geri Lumban Tobing)
Kondisi jalan yang berada di putaran balik di kolong flyover Casablanca, Manggarai Selatan, Tebet, Jakarta Selatan rusak dan berlubang.
Pantauan Beritajakarta.com, lubang-lubang tersebut cukup dalam sekitar tiga sampai empat sentimeter. Kerikil yang berserakan juga membuat jalan licin dan membahayakan pengendara motor.
Roni (40) pengemudi ojek yang tengah mangkal di kolong flyover tersebut mengatakan, kendati sudah ditambal, namun tidak bertahan lama.
"Cepat rusak, karena tetesan air dari jembatan bikin jalan cepat rusak. Mungkin itu yang bikin jalan sudah diperbaiki tapi nggak lama rusak lagi," kata Roni, Kamis (17/3).
Tino (35) warga setempat mengatakan, banyak pengendara yang terpeselet dan nyaris tersungkur karena kondisi jalan itu. Terlebih pada malam hari, pengendara kerap ugal-ugal.
"Jatuh sih nggak, hampir iya. Mending ditambal deh, jangan nunggu korban dulu baru diperbaiki," tandas Tino.