Kamis, 17 Maret 2016 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Rio Sandiputra 3539
(Foto: Aldi Geri Lumban Tobing)
Ruas Jalan KH Abdullah Syafei, Jakarta Selatan, tepatnya sebelum flyover Tebet menuju Kampung Melayu, banyak titik lubang.
Pantauan Beritajakarta.com, lubang dengan kedalaman sekitar dua sampai tiga sentimeter berada di bagian kanan jalan. Sedikitnya ada enam lubang di jalan tersebut, posisinya juga berdekatan. Kondisi itu tentu membahayakan pengendara motor, terlebih pada malam hari.
Arif (35), salah seorang ojek pangkalan di kawasan itu mengatakan, kondisi jalan berlubang di lokasi itu sudah cukup lama. Namun, belum ada perbaikan dari pihak terkait.
"Kalau malam cahaya lampu jalan kurang terang, jadi nggak kelihatan itu lubang. Bahayanya, kalau motor mau nyalip kan dari sebelah kanan," kata Arif, Kamis (17/3).
Vino (25) warga Kebon Baru menuturkan hal yang sama. Pria yang sehari-hari melewati jalan itu kerap menyaksikan pengendara yang menghantam lubang-lubang tersebut.
"Saya hafal karena saya sering lewat ini. Saya sering kasih isyarat pakai kaki ke pengendara motor yang di belakang kalau jalan itu berlubang. Semoga cepat diperbaiki deh," tandas Vino.